Berkarier Sejak Usia Belasan sebagai Penyanyi Kondangan, Itulah Kisah Ayu Ting Ting

Naomi Ive Br Tarigan
Kisah sukses Ayu Ting Ting sebagai penyanyi dangdut. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Siapa yang tak mengenal penyanyi dangdut Ayu Ting Ting. Tak hanya di dunia tarik suara, Ayu juga aktif menjadi pemandu acara-acara infotainment, talkshow hingga tampil sebagai komedian.  

Ayu Rosmalina atau yang lebih dikenal sebagai Ayu Ting Ting lahir di Depok pada 20 Juni 1992. Ayu Ting Ting diketahui mulai tertarik dengan musik dangdut saat dirinya masih berusia empat tahun. Namun Ayu Ting Ting baru memulai karier sebagai penyanyi kondangan sejak berusia 14 tahun. 

Saat menjadi penyanyi dari panggung ke panggung, Ayu Ting Ting hanya dibayar Rp250.000 saja. Sampai akhirnya saat berumur 15 tahun, dia mencoba masuk dunia musik dangdut dan memulai rekaman. 

Album pertama yang dikeluarkan oleh Ayu Ting Ting adalah Geol Ajeb-Ajeb pada 2007. Album ini terdiri dari beberapa lagu termasuk Alamat Palsu dan Ting Ting. Bahkan nama Ayu Ting Ting pun terinspirasi dari salah satu lagu yang ada di album tersebut. 

Setelah beberapa tahun nama Ayu Ting-Ting kemudian melonjak lantaran lagu Alamat Palsunya viral di masyarakat. Lagu inilah yang mengantarkan Ayu Ting Ting ke dalam dunia hiburan. Sejak saat itu nasib baik selalu menghampiri dirinya. Berbagai lagu yang dia rilis selalu booming dan disukai oleh masyarakat seperti lagu Sik Asik, Geboy Mujaer, hingga Sambalado. 

Ayu Ting Ting yang suka bergaya Korea ini pun mulai mendapatkan berbagai penghargaan. Salah satunya penghargaan sebagai Artis Penyanyi Fenomenal Terbaik Klik! Nama Ayu Ting Ting juga menjadi salah satu artis Indonesia yang memiliki followers terbanyak di Instagram yaitu mencapai 55,7 juta followers.

(*)


Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network