Bedah Buku Karya Edy Suhardono dan Audifax Hadirkan Model, Psikolog hingga Dosen Filsafat

Nurdin R Radin
Launching dan bedah buku Membaca Identitas Multirealitas dan Reinterpretasi Identitas, Suatu Tinjauan Filsafat dan Psikologi, Sabtu (16/12/2023) di di Universitas Atmajaya, Jakarta. (Foto/Ilustrasi : Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Launching dan bedah buku  "Membaca Identitas - Multirealitas dan Reinterpretasi Identitas, suatu tinjauan filsafat dan psikologi" karya Edy Suhardono dan Audifax, akan digelar, di Universitas Atmajaya, Semanggi, pada Sabtu (16/12/2023)

Pembahasan bedah buku ini lebih diarahkan ke anak muda dan kesehatan mental yang berkaitan dengan problem identitas dan konsep diri. Faktor identitas ternyata bisa memegang peran penting.

Sesi pertama, adalah sharing cerita dan permasalahan dari Walma Jelena dan Maria Olivia

Walma adalah model, influencer dan tarot reader. Sedang Olivia, adalah founder Studio Djiwa, sebuah movement yang mengedukasi anak muda mengenai kesehatan mental

Sesi kedua, pembahasan dari sisi psikologi oleh bu Juliana Murniaty, dekan fakultas psikologi Unika Atmajaya serta dari sisi filsafat oleh Romo Setyo Wibowo SJ, dosen filsafat di STF Driyarkara.

Romo Setyo sudah tak asing lagi di kalangan filsafat, dia juga yang memberikan pengantar di buku Filosofi Teras. Pemikiran-pemikiran Romo Setyo menarik, seperti di buku-bukunya dan di banyak YouTube. (*)

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network