get app
inews
Aa Text
Read Next : Awal Pekan,  IHSG Terkoreksi 0,01 Persen ke 6.879

Tertekan, IHSG Ditutup Melemah 0,28 Persen ke 6.996

Selasa, 28 Juni 2022 | 16:16 WIB
header img
Masih Bearish, IHSG Hari Ini Turun 0,28 Persen ke 6.996. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih menunjukkan tren bearish di zona merah pada sesi terakhir perdagangan hari ini. Meski sempat menyentuh level 7.012, namun IHSG ditutup melemah 19,55 poin atau 0,28 persen ke 6.996,45.

Pada penutupan perdagangan, Selasa (28/6/2022), terdapat 219 saham menguat, 296 saham melemah dan 175 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp12,7 triliun dari 19,4 miliar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 turun 0,41 persen ke 1.006,574, indeks JII melemah 0,21 persen ke 586,756, indeks IDX30 turun 0,38 persen ke 537,404 dan indeks MNC36 melemah 0,09 persen ke 329,685.

Sebagian besar indeks sektoral mengalami kenaikan antara lain energi 1,32 persen, kesehatan 0,23 persen dan infrastruktur 0,14 persen. Sedangkan sisanya melemah yakni bahan baku 1,44 persen, industri 0,08 persen, non siklikal 0,09 persen, keuangan 0,94 persen, properti 0,57 persen, transportasi 0,33 persen, siklikal 0,29 persen dan teknologi 1,26 persen.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA) naik 19,05 persen ke Rp75, PT Mahaka Media Tbk (ABBA) naik 18,95 persen ke Rp226 dan saham PT Dharma Samudera Fishing Tbk (DSFI) naik 10,53 persen ke Rp105.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Cilacap Samudera Fishing Industry Tbk (ASHA) melemah 6,94 persen di Rp161, PT Megapower Makmur Tbk (MPOW) merosot 6,47 persen di Rp130, dan saham PT Winner Nusantara Jaya Tbk (WINR) turun 6,17 persen ke Rp76.(*)

 

Editor : A.R Bacho

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut