get app
inews
Aa Read Next : Mobil Listrik China Dinyatakan Sebagai Ancaman Keamanan bagi Amerika, Kok Bisa?

Perjalanan Fashion Producers Eski Asal Tangerang di NY Fashion Week, Sukses Berkarier di Amerika

Selasa, 27 September 2022 | 05:33 WIB
header img
Dina Fatimah atau Eski (kanan) berfoto bersama Nagita Slavina dan teman-temannya di New York Fashion Week. (Foto : Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Dina Fatimah sukses berkarir di Amerika Serikat. Meraih prestasi itu tidaklah mudah bibutuhkan keberanian dan tekad yang kuat.

Setidaknya itulah yang dilakukan Dina Fatimah yang akrab dipanggil Eski, pemerhati fashion asal Indonesia yang kini lebih dikenal sebagai Fashion Produser di New York, Amerika.

Eski aslinya adalah warga negara Indonesia yang sudah menetap di New York, Amerika Serikat. Sebagai salah satu pemerhati fashion, sejak dulu Eski memiliki misi menjadikan Indonesia sebagai negara yang tidak hanya dikenal dari kekayaan alam atau tempat wisatanya saja.

Eski ingin industri fashion dan musik Indonesia yang tidak kalah bagusnya dikenal oleh orang luar. Alhasil setelah berada di New York dan membangun networking, akhirnya perempuan kelahiran Tangerang ini mendapatkan jalan untuk mewujudkan harapan tersebut.

Setelah melalui banyak fashion season akhirnya Eski sebagai Fashion Desainer membawa brand Indonesia ke panggung NYFW The Shows, yang merupakan panggung resmi dari event fashion terbesar New York Fashion Week.

Tahun ini, pertama kalinya group show “INDONESIA NOW" berada di panggung Spring Studio The gallery yang merupakan panggung untuk brand yang sudah sangat familiar di industri fashion.

Sebagai Fashion Producers International Fashion Week, Eski juga mengundang desainer Vivi Zubedi, Kimberly Tandra, Alleira batik X Amero Jewellery, Coreta Louise yang merupakan desainer atau brand yang sebelumnya sudah pernah mengikuti ajang ini.

Selain itu, Eski juga mengundang brand modest Heaven Lights, juga Priyo Octaviano untuk berbagi panggung dengan yang lain.

Bahkan menariknya di event ini, untuk pertama kalinya Indonesia berada di program NYFW yaitu The Talk, dengan Tema “THE NEW FACES OF INDONESIA FASHION" dengan pembicara Vivi Zubedi mewakili Modest Fashion bersama Pasoari.

Hadir juga Ben Barry dari sekolah fashion terkemuka yaitu Parsons School.


Dina Fatimah atau Eski berfoto bersama teman-temannya di New York Fashion Week. (Foto : Ist)

Tahun ini pula untuk kali kedua ERIGO X menjadi bagian dari NYFW. Pada kesempatan ini ERIGO X menampilkan 60 koleksi yang sangat menarik khususnya untuk GenZ.

ERIGO X juga mengajak beberapa celebrity Indonesia untuk berjalan di panggung NYFW. Usaha Eski tak sampai di situ saja, untuk pertama kalinya dia bekerja sama dengan kedutaan Indonesia di Amerika mengadakan “Indonesia Fashion Night“.

Tujuan dibuatnya acara ini untuk menampilkan kembali karya para desainer Indonesia yang telah tampil di NYFW.  Acara ini dihadiri oleh para wakil duta besar dari berbagai mancanegara yang berkomentar kagum terhadap karya anak bangsa.

“Satu hal yang saya percaya, konsistensi adalah kunci berpromosi. Dengan saya konsisten melakukan kegiatan tersebut, maka jalan akan semakin terbuka luas bagi Indonesia. Semoga cita cita export nasional juga akan tercapai," kata Dina Fatimah kepada iNews.id, Senin (26/9/2022).

Kiprah Eski di industri fashion juga tidak hanya di New York saja. Khusus di tahun ini dia berhasil membawa satu brand modest asal Indonesia ke dalam calendar London Fashion Week untuk pertama kalinya. (*)


Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Sukses Berkarier di Amerika, Intip Perjalanan Fashion Producers Dina Fatimah Asal Tangerang di New York Fashion Week ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/lifestyle/seleb/sukses-berkarier-di-amerika-intip-perjalanan-fashion-producers-dina-fatimah-asal-tangerang-di-new-york-fashion-week/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut