JAKARTA, iNews.id - Berdasarkan laporan World Cooking Index, Indonesia tercatat sebagai negara di mana masyarakatnya mengalami peningkatan intensitas masak paling drastis di antara 116 negara pada 2020 atau saat awal pandemi.
Namun, keterbatasan waktu seringkali menjadi kendala dalam memasak terutama untuk mempersiapkan bahan, mengolah bumbu masak, hingga sedikitnya pengetahuan dalam mengolah protein menjadi masakan yang lezat.
Menjawab permasalahan tersebut, produsen bumbu masak Emaku menghadirkan produk Dry Rub Nusantara untuk memberikan kemudahan dalam memasak, berkolaborasi dengan Chef ternama Indonesia, Chef Marinka.
“Melalui Dry Rub Nusantara, Emaku berkomitmen untuk menghadirkan solusi tepat bagi siapapun yang ingin memasak dengan praktis dan percaya diri, namun tetap mengutamakan rasa masakan yang lezat dan juga sehat," ujar Claudia Sastrawidjaja, CEO Emaku, dalam acara peluncuran Dry Rub Nusantara di Ranch Kitchen, Ranch Market, Pondok Indah, Jakarta Selatan (7/12/2022).
Claudia menambahkan, proses pembuatan Dry Rub Nusantara dilakukan secara komprehensif berdasarkan resep langsung dari Chef Marinka.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta