get app
inews
Aa Text
Read Next : Merek Tisu MiCe Ganti Nama Jadi Nano, Ini Kelebihannya

Tersambar KRL Commuter Line, Nyawa Pemotor di Cisauk Tangerang Melayang

Rabu, 15 Desember 2021 | 14:08 WIB
header img
Petugas kepolisian olah TKP tertabraknya pemotor bernama Indra (28), di pinggiran rel kereta api Cisauk, Kabupaten Tangerang. (Foto/MPI Portal/Hambali)

TANGERANG RAYA, iNewsSerpong.id Nyawa Indra (28) melayang tersambar KRL Commuter Line di KM 32+1, Kampung Cipete, RT 06/02, Cibogo, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Rabu (15/12/21). Korban mengendarai motor di bantaran rel kereta api.

Saat itu korban mengendarai sepeda motor matik menuju kediamannya yang tak jauh dari lokasi. Korban berjalan beriringan dengan pengendara motor lainnya di bantaran jalur rel.

Begitu melintasi gorong-gorong sekira pukul 10.30 WIB, secara bersamaan melaju KRL dari arah Rangkasbitung menuju Tanah Abang. Seketika korban dan sepeda motornya tersambar hingga terpental beberapa meter.

Korban menderita luka parah di bagian kepala, sedang kendaraannya tak mengalami kerusakan berarti. Warga sekitar menyaksikan jika korban masih bernafas di lokasi kejadian, namun saat dievakuasi ke rumahnya korban dinyatakan meninggal dunia.

"Korban meninggal dunia. Saat kejadian korban mengendarai sepeda motor," kata Kapolsek Cisauk AKP Chairul Ridha di lokasi. 

 Ridha mengimbau kepada warga sekitar agar menghindari jalan di sekitaran bantaran rel karena berisiko atas keselamatan. "Hindari melintas di sekitaran bantaran rel, itu berbahaya," ucapnya.

Hingga kini, petugas kepolisian dan petugas stasiun masih berada di lokasi rumah duka. Rencananya jenazah akan dimakamkan di Desa Cisauk, tempat tinggal keluarga korban. (*)

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut