get app
inews
Aa Read Next : 5 Hotel di Bandung yang Terkenal Angker, Banyak Penampakannya

Sudah Melegenda 3 Jalan Angker di Depok, Lewat Tanjakan Keramat Citayam Harus Bunyikan Klakson

Minggu, 23 Januari 2022 | 22:03 WIB
header img
Jembatan Panus, Tole Iskandar, peninggalan Belanda yang dibangun pada tahun 1917. (Foto : Ist)

DEPOK, iNewsSerpong.id - Warga Depok sudah tak asing lagi tentang tiga tempat atau jalan angker yang sudah melegenda. Kabarnya, berbagai penampakan sering dan aroma khas sering tercium,  seperti aroma kentang, penampakan genderuwo, hingga kemunculan nyai dan perempuan berbaju merah.

Jalanan yang penuh mistis di Depok ini memang menyimpan beragam kisah misteri . Berikut 3 jalan angker di Depok yang dihimpun dari berbagai sumber, Minggu (23/1/2022) :

1. Jalan Gandul, Cinere, Ada Rumah Kentang

Ada bekas rumah kentang di Jalan Gandul, Cinere yang kini menjadi puing-puing karena sudah dirobohkan. Rumah tersebut kena pelebaran jalan. Konon, cerita yang beredar di masyarakat dulu ada anak kecil yang masuk ke kuali rebusan kentang dan anak itu meninggal dunia.

Setelah kejadian tersebut saat menjelang malam di sekitaran rumah selalu tercium aroma kentang. Banyak warga menyebut ketika melewati Jalan Gandul, Cinere sekitar jam 11 malam ke atas akan mendapati bau kentang yang menyengat.


Rumah Kentang, Jalan Gandul, Cinere. (Foto : Ist)

Bau tersebut sudah dapat tercium beberapa meter dari lokasi rumah kentang. Bau kentang hanya di luar saja dan aromanya ini disebabkan oleh salah satu makhluk penghuni di sana yakni makhluk tinggi besar bermata merah alias genderuwo.

2. Jalan Jembatan Panus, Tole Iskandar

Jembatan Panus merupakan jalur yang menghubungkan Jakarta, Depok, dan Bogor. Jembatan ini terletak di Jalan Tole Iskandar, Kelurahan Depok. Jembatan Panus merupakan sebuah jembatan peninggalan Belanda yang dibangun pada tahun 1917 oleh arsitek Belanda bernama Stephanus Jonathan.

Dari penuturan Mbah Mijan dalam akun YouTubenya, terdapat sosok penampakan Stephanus, penampakan nyai, perempuan berbaju merah, hingga penampakan hantu yang dipercaya masyarakat kerap bergentayangan di Jembatan Panus.

Stephanus dan istrinya dikabarkan masih sering terlihat melintasi jembatan ini sambil membawa anjing putih kesayangannya. Menurut cerita yang beredar, Stephanus pulang ke Belanda ketika kompeni diusir oleh tentara Jepang untuk meninggalkan Indonesia.


Jalan Jembatan Panus, Tole Iskandar. (Foto : Ist)

Karena alasan itulah, istrinya yang biasa disebut Nyai memutuskan bunuh diri dengan terjun bebas di jembatan ini. Jembatan Panus kadang juga dipakai sebagai tempat pesugihan atau sajen untuk tumbal.

Sesekali ada beberapa orang yang membawa sajen seperti kelapa dan baju untuk dibuang ke sungai Jembatan Panus. Warga menganggap mereka-mereka yang datang ke jembatan ini untuk memberikan pesugihan kepada makhluk halus.

3. Jalan di Tanjakan Keramat, Citayam

Jalan ini kerap menimbulkan kecelakaan lalu lintas dan salah satu jalur tengkorak di Citayam, Depok. Kecelakaan yang terjadi lantaran kondisi jalan yang rusak, tinggi, dan menikung tajam sehinga banyak kendaraan yang tidak kuat menanjak, terbalik, hingga merenggut korban jiwa.

Ada anggapan seseorang yang melewati tanjakan ini harus membunyikan klakson mobil atau sepeda motor atau mengucapkan salam saat melintas demi menghindari kecelakaan.


Jalan di Tanjakan Keramat, Citayam. (Foto : Ist)

Konon, Tanjakan Keramat ini dikelilingi oleh tempat-tempat mistis seperti pohon asam yang tidak bisa ditebang, sumber mata air yang tidak pernah surut, dan sinar merah yang selalu muncul pada Tahun Baru. (*)

 



 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut