get app
inews
Aa Text
Read Next : Maesyal-Intan Ucapkan Rasa Syukur Usai Kampanye Akbar yang Dihadiri 35.000 Pendukung

Jangan Sampai Nyesel, ini Tips Pilih Warna Mobil yang Tepat

Minggu, 03 Desember 2023 | 07:35 WIB
header img
Toyota Veloz warna putih. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Pilihan warna mobil  yang begitu banyak  terkadang konsumen bingung dalam menetapkan pilihan.

Akibatnya, seringkali memilih warna mobil secara sembarangan dalam kebingungan, yang pada akhirnya dapat menimbulkan penyesalan di masa mendatang.

Karena itu, bagi yang hendak membeli mobil penting untuk mengetahui tips dalam memilih warna mobil yang tepat.

Berikut penjelasan yang dibagikan oleh Auto 2000:

1. Pertimbangkan Iklim Lokal 

Di daerah yang cenderung panas, warna terang seperti putih atau cerah mungkin lebih nyaman karena warna tersebut dapat menahan panas.

Sementara itu, di daerah yang sering hujan, disarankan untuk memilih warna gelap seperti hitam atau biru. Hal ini dikarenakan warna gelap dapat membuat kotoran dan noda tidak terlalu terlihat.

2. Pilih warna Sesuai Bentuk Mobil.

Cara lain untuk menentukan warna yang tepat adalah dengan meninjau keseluruhan tampilan mobil. Pertimbangkan bagaimana warna tersebut akan cocok dengan desain dan bentuk mobil secara keseluruhan.

3. Disarankan Pilih Warna Populer

Tidak dirahasiakan lagi bahwa warna mobil juga dapat mempengaruhi harga jual mobil. Warna mobil yang populer dapat membantu mendapatkan harga yang lebih baik karena tingginya permintaan terhadap warna tersebut.

4. Sesuaikan dengan Kepribadian

Warna mobil sering kali mencerminkan kepribadian pemiliknya. Oleh karena itu, pilihlah warna yang sesuai dengan kepribadian Anda untuk mencapai kesesuaian dan kepuasan yang lebih. (*)

 

Artikel ini dapat diakses di www.inews.id dengan judul "Tips Pilih Warna Mobil yang Tepat, Jangan Sampai Nyesel". Untuk informasi lebih lanjut, klik: https://www.inews.id/otomotif/mobil/tips-pilih-warna-mobil-yang-tepat-jangan-sampai-nyesel.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita yang lebih mudah dan cepat: https://www.inews.id/apps.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut