get app
inews
Aa Text
Read Next : Film "Puang Bos" Berbasis Cerita dan Budaya Makassar, Tayang di Bioskop Mulai 14 November 2024

Sevilla-Deportivo Alaves Bermain Tanpa Gol

Sabtu, 05 Maret 2022 | 08:53 WIB
header img
Sevilla dan Deportivo Alaves tidak mampu mencetak gol saat bentrok pada jordana ke-27 Liga Spanyol 2021/2022. Ini membuat tim tamu urung menempel Real Madrid. (Foto: Twwitter)

VITORIA GASTEIZ, iNews.Serpong.id - Sevilla dan Deportivo Alaves bermain tanpa gol pada jordana ke-27 Liga Spanyol 2021/2022 di Stadion Mendizorozza, Vitoria Gasteiz, Sabtu (5/3/2022). Kedua tim harus puas bermain 0-0.

Sevilla kini mendulang 55 poin, tertinggal lima poin dari Madrid, sedangkan tim tamu masih terdampar di zona merah. Padahal Sevilla sejatinya mendominasi jalannya pertandingan sejak awal laga. Akan tetapi, anak asuh Julen Lopetegui kesulitan menembus rapatnya pertahanan Alaves.

Peluang berbahaya baru tercipta pada menit 13. Namun, sepakan kaki kiri Luis Roja masih mampu dimentahkan penjaga gawang Alaves, Fernando Pacheco. Youssef En-Nesyri berpeluang memecah kebuntuan pada menit 20. Sayangnya tandukannya masih belum menemui sasaran.

Alaves bukan tanpa perlawanan. Lewat gaya main reaktif, Alaves melancarkan serangan lewat usaha yang dilakukan Toni Moya dan Joselu pada menit 24 dan 25, namun masih gagal merubah skor kacamata.

Sevilla terus melancarkan serangan. Thomas Delaney, Ivan Rakitic, dan Nemanja Gudelj bahu-membahu mengancam gawang Fernando Pacheco, namun usaha mereka tidak ada yang menemui sasaran, skor 0-0 bertahan hingga jeda.

Pertandingan masih berjalan alot pada babak kedua. Kedua tim tampil solid dan sama-sama menyulitkan satu sama lain. Sevilla baru mampu menciptakan peluang pada menit 51. Namun, tembakan Lucas Ocampos masih melebar di sisi kanan gawang.

Lucas Ocampos kembali menghadirkan ancaman lima menit berselang. Namun Fernando Pachecho dengan sigap menetralkan tembakan pemain asal Argentina tersebut. Alaves sesekali membalas lewat transisi positif yang cukup efektif. Namun tembakan Perre Pons masih melebar tipis di samping gawang Bono.

Rafa Mir ikut membantu terlibat build up seragan Sevilla. Sayang tandukannya pada menit 64 masih mampu diselamatkan Fernando Pacheco. Sevilla dan Alaves kemudian saling balas serangan. Tembakan gelandang Sevilla, Oliver Torres dan sayap Alaves, Luis Rioja tidak menemui sasaran.

Alaves hampir memecah kebuntuan jelang laga berakhir. Beruntung tembakan Joselu masih mampu digagalkan Bono, skor kacamata bertahan hingga laga usai.

Susunan Pemain:

Deportivo Alaves (4-4-1-1): Fernando Pacheco; Florian Lejeune, Victor Laguardia, Ruben Duarte, Manuel Tenaglia, Toni Moya, Gonzalo Esvalante, Luis Rioja, Luis Rioja, Egdar Mendez, Joselu, Perre Pons Pelatih: Jose Luis Mendilibar

Sevilla (4-3-3): Bono; Nemanja Gudelj, Jules Kounde, Marcos Acuna, Jesus Navas, Thomas Delaney, Ivan Rakitic, Juan Jordan, Youssef En-Nesyri, Lucas Ocampos, Jesus Corona Pelatih: Julen Lopetegui. (*)

 

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut