get app
inews
Aa Text
Read Next : Argentina Libas Italia di Finalissima 2022, Messi, “Itu Final Yang Indah”

Kalah Dari Argentina 0-3, Chiellini Merasa Italia Harus Lakukan Regenerasi Pemain

Kamis, 02 Juni 2022 | 09:00 WIB
header img
Timnas Italia kewalahan menghadapi Argentina hingga kalah 0-3 pada Finalissima 2022 di Wembley, Kamis (2/6/2022) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Andrew Couldridge)

LONDON, iNews.Serpong.id – Bek Italia, Giorgio Chiellini sudah memprediksinya sejak awal timnya mengalahkan Argentina. Terbukti, Timnas Italia kewalahan menghadapi La Albiceleste—julukan Argentina---hingga kalah 0-3 pada Finalissima 2022 di Wembley, Kamis (2/6/2022) dini hari WIB. 

Permainan Argentina yang agresif membuat lini pertahanan Italia kewalahan. Apalagi La Albiceleste dimotori Lionel Messi yang terkenal super lincah. Akibatnya gawang Italia kebobolan tiga kali akibat torehan Lautaro Martinez pada menit ke-28, Angel Di Maria (45+1) dan Paulo Dybala (90+1). 

Chiellini sudah yakin Argentina akan bikin kewalahan sebelum kickoff dimulai. “Kami tahu itu akan sulit malam ini. Secara alami, kami berharap memenangkan trofi, tetapi itu tidak akan membatalkan apa yang kami capai di masa lalu (juara Euro 2020),” ucap Chiellini selepas pertandingan dilansir dari Football Italia. 

Chiellini menyebut Italia saat ini berada pada situasi yang cukup sulit. Sebelumnya Gli Azzurri—sebutan Italia --juga gagal mentas ke Piala Dunia 2022 usai dikalahkan Makedonia Utara di fase playoff. “Seperti yang saya katakan dalam konferensi pers beberapa hari yang lalu, saya mengharapkan periode yang sulit berakhir,” tutur Chiellini. 

Selain itu, Chiellini merasa Italia harus melakukan regenerasi pemain. Dia berharap Gli Azzurri akan selalu mendapat dukungan penuh dari para suporternya di masa-masa sulit ini. “Kami melihat pergantian era dan saya berharap semua Italia dapat mendukung skuad ini karena itu akan membutuhkan dukungan mereka,” tuturnya.  

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut