get app
inews
Aa Text
Read Next : Jangan Keliru, Ini Perbedaan Sholat Isyraq dan Sholat Dhuha

Tata Cara Sholat Dhuha 4 Rakaat

Sabtu, 04 Juni 2022 | 10:23 WIB
header img
Tata cara sholat dhuha 4 rakaat beserta niat, waktu dan keutamaan. (Foto: Freepik)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Tata cara sholat dhuha 4 rakaat tidak jauh berbeda dengan sholat sunnah pada umumnya yakni dilakukan dengan dua kali salam. Sholat dhuha merupakan salah satu sholat sunnah yang sangat dianjurkan oleh Nabi SAW untuk dikerjakan umatnya. 

Hukum sholat dhuha yakni sunnah muakkadah atau sunnah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan rutin. Hal ini setidaknya karena shalat ini sering dilakukan oleh Rasulullah SAW dan tidak hanya itu Nabi SAW juga mewasiatkan kepada umatnya semua untuk juga merutinkan sholat dhuha. Seperti yang diceritakan oleh sahabat Abu Hurairah berikut:

أَوْصَانِي خَلِيلِي بِثَلَاثٍ لا أَدَعُهُنَّ حَتَّى أَمُوتَ : صَوْمِ ثَلاثَةِ أَيَّامٍ مِنْ كُلِّ شَهْرٍ ، وَصَلاةِ الضُّحَى ، وَنَوْمٍ عَلَى وِتْرٍ

“Kekasihku (Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam) telah berwasiat kepadaku tentang tiga perkara agar tidak aku tinggalkan hingga mati; Puasa tiga hari setiap bulan, shalat Dhuha dan tidur dalam keadaan sudah melakukan shalat Witir." (HR. Bukhari dan Muslim). 

Tata Cara Sholat Dhuha 4 Rakaat

Sholat dhuha lebih utama dikerjakan dengan 4 rakaat. Boleh juga dengan 2 rakaat, atau 6 rakaat bahkan bisa 8 atau 12 rakaat, tergantung dengan kemampuan dan keikhlasan yang mengerjakan.

Imam Muslim meriwayatkan:

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يُصَلِّي الضُّحَى أَرْبَعًا ، وَيَزِيدُ مَا شَاءَ اللَّهُ.

"Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam shalat Dhuha sebanyak empat (rakaat), kadang beliau menambah sesuai keinginannya." (HR. Muslim)

Ustaz Muhammad Saiyid Mahadhir MA dalam bukunya Bolehkah Shalat Dhuha Berjamaah menjelaskan, Imam An-Nawawi, dari madzhab As-Syafi’i menuliskan: Para ulama Syafi'iyah berpendapat bahwa shalat dhuha itu hukumnya sunnah muakkadah, minimal dikerjakan dua rakaat dan maksimal delapan rakaat.

Namun Imam An-Nawawi selanjutnya menyebutkan bahwa ada sebagian ulama dalam madzhab As-Syafi’i yang berpendapat bahwa batasan maksimal shalat dhuha itu bukan delapan rakaat tapi 12 rakaat.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut