Dikatrol Brio, Honda Catat Penjualan 53.910 Unit di Semester Pertama 2022

Dani M Dahwilani
Honda mencatatkan penjualan ritel (retail sales) pada semester pertama 2022 sebanyak 53.910 unit. (Foto: Dok/iNews.id)

 JAKARTA, iNewsSerpong.id - PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat penjualan ritel (retail sales) pada semester pertama 2022 sebanyak 53.910 unit. Meningkat 9 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Peningkatan penjualan Honda ditopang Brio yang membukukan penjualan 27.432 unit. Raihan ini diikuti All New Honda BR-V sebanyak 9.907 unit, Honda HR-V 7.887 unit, Honda CR-V 4.057 unit dan Honda City Hatchback RS 2.941 unit.

Model-model Honda lainnya yang turut memberikan kontribusi, yaitu New Honda Mobilio sebanyak 696 unit, Civic RS 449 unit, All New Honda City 327 unit, Accord 181 unit, Odyssey 32 unit dan Civic Type R 1 unit.

“Penjualan retail Honda di semester satu 2022 mengalami peningkatan dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Ini didukung peluncuran produk-produk baru seperti All New Honda BR-V dan All New Honda HR-V," ujar Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy dalam keterangan pers dilansir Selasa (12/7/2022). 

Editor : A.R Bacho

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network