5 Mobil Listrik Goda Konsumen Indonesia

Bertold Ananda
Industri otomotif kini berlomba-lomba perkenalkan mobil listrik. (Foto : Ist)

JAKARTA, iNews.id - Industri otomotif kini berlomba-lomba  perkenalkan mobil listrik. Selama ini harga  masih jadi kendala. Pemerintah pun turun tangan agar harga mobil listrik (electric vehicle/EV) lebih terjangkau dengan kebijakan tax carbon dan lokalisasi produksi mobil. 

Berikut lima mobil listrik yang siap menjajal pasar otomotif di Indonesia.  

1. Nissan Leaf  

Nisssan turut mendukung gerakan zero emission di Indonesia dengan menghadirkan unit hatchback 100 persen listrik yaitu Nissan Leaf. Mobil satu ini memiliki desain dinamis dan ciri khas V grille berbentuk huruf V. Mobil rakitan Jepang tersebut dibekali baterai berdaya 40 kwh. Sekali pengecasan penuh mampu menempuh perjalanan sejauh 311 km.  

Tidak hanya itu, terdapat fitur keselamatan menarik dari hatchback EV ini. Antara lain elektronik pedal, Inteligent Around View Monitor (IAVM), Forward Emergency Braking (FEB), Forwar Collision Warning (FCW), Hill Start Assist (HSA) dan Inteligent Trace Control (ITC). Nissan Leaf di Indonesia dibanderol Rp649 jutaan.

 2. DFSK Gelora E  Pabrikan China, DFSK yang menghadirkan mobil minibus komersial EV Gelora.E. Desain mengotak serta dimensi yang besar kendaraan ini hadir untuk mobilitas kendaraan oprasional.  Mobil tersebut ditenagai energi listrik berdaya 42 kwh dengan baterai Lithium Iron Phosphate. Mobil ini mampu menempuh jarak sejauh 300 km dalam keadaan baterai terisi penuh. DFSK Gelore E dijual seharga Rp480 juta - Rp510 jutaan.  

3. Hyundai Kona  

Mobil ini menjadi salah satu pionir kendaraan listrik di Indonesia. Hyundai Kona EV menyematkan sejumalah fitur canggih, antara lain Blind-Spot Collision-Avoidance Assist, Paddle shifter (for regenerative braking), Paddle shifter (for regenerative braking), Wireless smartphone charging pad dan sunroof elektrik, Fully digital 10.25″ Gauge Cluster dengan tiga mode berkendara.   Ditopang baterai berkapasitas 39,2kWh, mobil dapat menempuh jarak sejauh 305 km (berdasarkan metode WLTP). Mengenai harga Hyundai Kona Elektrik dijual Rp697 jutaan.  

4. Renault Twizy  

Renault menghadirkan mobil listrik unik dua penumpang, Twizy.  Kendaraan tersebut spesial karena hadir di Indonesia dalam jumlah terbatas hanya 30 unit.   Jantung pacunya dibekali mesin 3CG-Electric asynchronous berteknologi Electric Direct Drive yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 17 hp dan membuat dapat Twizy melesat 0-45 km/jam hanya dalam waktu 6,1 detik. Mobil anti ganjil genap ini dibanderol Rp408 jutaan.   

5. Wuling Hongguang 

Mini EV  Pabrikan mobil China, Wuling baru saja menghebohkan pasar otomotif Indonesia. Ini setelah mereka memboyong mobil listrik termurah, Hongguang.  Dibekali motor listrik bertenaga 27 Tk bersumber dari baterai berdaya 13,8 kWh, mobil mungil ini mampu menempuh perjalanan sejauh 170 km. Menariknya Hongguang dijual di bawah Rp100 juta atau tepatnya Rp64 jutaan setelah mendapat insentif dari pemerintah China.  

Apakah Wuling Hongguang di Indonesia akan memiliki harga sama seperti di negara asalnya, atau lebih mahal? Menarik ditunggu. (*) 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network