JAKARTA, iNewsSerpong.id - Jemaat yang akan mengikuti Misa Natal 2022 pada Sabtu - Minggu (24-25/12/ 2022), Gereja Katedral Jakarta menyiapkan sejumlah kantong parkir. Salah satunya adalah basement Masjid Istiqlal.
Sebelumnya, menurut Kapolsek Sawah Besar Kompol Patar Mula Bona, pihaknya bersama pengurus Gereja Katedral Jakarta telah menggelar rapat koordinasi pelaksanaan dan pengamanan Hari Raya Natal 2023.
Dalam rapat tersebut, pengurus Gereja Katedral Jakarta mengaku telah menyurati gedung-gedung di sekitar lokasi yang memungkinkan untuk dijadikan kantong parkir.
Lima Kantong Parkir
"Mereka sudah bersurat untuk kantong-kantong parkir yang nantinya disiapkan untuk jemaat yang menggunakan mobil pribadi," ujar Bona, Jumat (23/12/2022).
Terdapat sedikitnya lima lokasi yang akan dipergunakan untuk parkir kendaraan para jemaah Misa Natal di Gereja Katedral, yakni Santa Ursula Lapangan Banteng, Santa Ursula Pasar Baru, Bekang TNI AD, Basement Masjid Istiqlal, dan Gedung Kementerian Agama.
Selain itu, papar Bona, pihaknya juga akan mendirikan tenda pengamanan, sekaligus pengaturan lalu lintas di sekitar Gereja Katedral Jakarta.
Gereja Katedral Jakarta akan menggelar Misa Malam Natal dan Misa Hari Raya Natal 2022 secara offline dan online.
Para jemaat diperbolehkan melaksanakan ibadah secara langsung di gereja ataupun mengikutinya secara virtual melalui video siaran langsung yang ditayangkan melalui kanal YouTube.
Humas Keuskupan Agung Jakarta Susyana Suwadie menyebut, para jemaat yang ingin mengikuti ibadah offline harus mendaftar melalui laman Belarasa.id.
"Karena keterbatasan tempat dan demi kenyamanan umat, maka umat yang akan mengikuti Misa Malam Natal dan Hari Raya Natal harus melakukan pendaftaran," ujar Susyana.
Berikut jadwal Misa Malam Natal dan Hari Raya Natal 2022 di Gereja Katedral :
Sabtu, 24 Desember 2022
Pukul 16.30 WIB: Digelar secara tatap muka atau offline, diprioritaskan untuk jemaat lanjut usia (lansia)
Pukul 19.00 WIB: Digelar secara atau offline dan online melalui siaran langsung dari Gereja Katedral Jakarta
Pukul 21.30 WIB: Digelar secara offline
Minggu, 25 Desember 2022
Pukul 08.30 WIB: Misa Pontifikal digelar secara offline dan online
Pukul 11.00 WIB: Misa anak-anak digelar secara offline
Pukul 17.00 WIB: Misa digelar secara offline dan online
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Jum'at, 23 Desember 2022 - 14:50 WIB oleh Erfan Maaruf dengan judul "Misa Natal 2022 di Gereja Katedral Jakarta, Jemaat Bisa Parkir di Masjid Istiqlal".
Editor : Syahrir Rasyid