Selain itu, Huawei telah membuat terobosan dengan layar yang dapat dilipat. Faktanya, Apple tidak memiliki perangkat seperti itu saat ini yang membuat mereka seakan jauh di belakang Huawei.
Hanya saja saat ini Gizchina melihat tidak mudah buat Huawei menjatuhkan Apple. Faktanya saat ini Apple baru saja menjadi ponsel paling wahid setelah mengalahkan Samsung.
Pangsa pasar Apple di tingkat global mencapai 23 persen. Bahkan untuk segmen pasar ponsel premium, Apple menguasai dengan perolehan market share 75 persen.
"Jadi tidak semudah itu untuk Huawei menjatuhkan Apple," tulis Gizchina.
Sementara itu, menurut data riset pasar dari iResearch, Huawei merupakan yang terbesar di China. Hingga kini mereka masih menguasai lebih dari setengah pasar ponsel lipat China dengan perolehan 51,3% pasar ponsel lipat China. (*)
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada oleh dengan judul "Huawei Yakin Ponsel Baru Mereka Bakal Tenggelamkan Apple | Halaman Lengkap".
Editor : Syahrir Rasyid