get app
inews
Aa Text
Read Next : Bank BTN Incar Lulusan 5 Jurusan Kuliah, Umumnya Bidang Ekonomi

BTN Ajak Milenial Terjun ke Bisnis Properti, Caranya Cetak Pengusaha Muda  

Rabu, 31 Mei 2023 | 08:54 WIB
header img
Bank BTN gelar pelatihan developer untuk milenial di sejumlah kota. (Foto : Ist)

JEMBER, iNewsSerpong.id - Bank BTN gelar Pelatihan Developer Milenial di sejumlah kota untuk mencetak wirausahawan baru dari kalangan generasi milenial yang tertarik pada sektor properti.

Pelatihan ini merupakan kolaborasi dengan Forum Wartawan BTN. Corporate Secretary Bank BTN, Ramon Armando mengatakan, pihaknya sangat concern terhadap generasi milenial yang memiliki minat menjadi developer.

Jadilah Developer Muda

Terkait itu, berbagai pelatihan yang menggandeng banyak institusi telah digelar perseroan agar para milenial sukses menjadi developer.

Kali ini lanjut Ramon, BTN menggandeng Forum Wartawan BTN dalam menggelar Pelatihan Developer Milenial di sejumlah kota. Salah satunya seperti yang dilakukan di Jember, Jawa Timur, pada Senin (29/5).

"Kami mengharapkan, kelak para peserta Pelatihan Developer Milenial Bank BTN ini bisa terjun ke bidang perumahan dengan menjadi developer-developer muda di daerahnya masing-masing," kata Ramon dalam keterangan tertulisnya, Senin (29/5/2023).

Menurut Ramon, program Pelatihan Developer Milenial dan juga program pelatihan lainnya sangat penting bagi kemajuan industri properti khususnya perumahan.

Pasalnya, kebutuhan rumah setiap tahunnya di Indonesia sangat tinggi mencapai 400.000 unit. "Namun suplai dari pengembang belum bisa mengimbangi kebutuhan akan rumah saat ini," jelas Ramon.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut