get app
inews
Aa Read Next : Wirausaha Muda Mandiri Ajang Mendukung Tumbuh Kembang Pengusaha Muda, Syaratnya Gampang Banget

Dorong Pertumbuhan Wirausaha, Ajang SuperAdventure Superpreneur Cari Entrepreneur Muda Potensial

Minggu, 02 Juli 2023 | 13:19 WIB
header img
Dalam upaya mendorong pertumbuhan wirausaha dan entrepreneur muda di Indonesia, ajang SuperAdventure-Superpreneur 2023 digelar kembali. Foto: IST

Tiyok menjelaskan, untuk berpartisipasi, para peserta harus menyiapkan video presentasi singkat yang menceritakan business plan yang mereka jalankan. Dalam video berdurasi satu setengah menit tersebut, peserta harus menjelaskan beragam hal mulai dari latar belakang bisnis, unique selling point (USP), hingga alasan mereka layak jadi pemenang. Video tersebut wajib diunggah di akun Instagram peserta paling lambat pada 31 Agustus 2023.

“Dalam prosesnya, para peserta SuperAdventure - Superpreneur juga ditantang agar mampu berpikir kritis menyelesaikan berbagai tantangan dan masalah yang terjadi dalam bisnis mereka,” imbuh Tiyok.

Untuk memaksimalkan potensi para peserta, sederet sosok terkemuka yang berasal dari kalangan pebisnis sukses turut dilibatkan dalam ajang ini, di antaranya Jeffry Jouw, Sammy Bramantyo, Adit Yara, hingga Gofar Hilman. Nama-nama tersebut selain memiliki daya tarik bagi para kaum milenial dan generasi Z, juga punya success story dan pengalaman dalam membangun bisnis mereka, yang bisa menjadi pelajaran berharga bagi para peserta.

Jeffry Jouw selaku salah satu juri optimis bahwa peluang anak-anak muda Indonesia untuk meraih sukses sebagai entrepreneur sangat besar. Dengan populasi penduduk yang besar dan didominasi oleh generasi muda, maka peluang bisnis masih sangat terbuka lebar sepanjang mau mengembangkan diri dan mengasah kemampuan.

“Harapannya melalui ajang ini kita bisa berbagi dan sharing edukasi kepada entrepreneur muda Indonesia. Dengan begitu kita bisa paham apa yang Indonesia butuhkan melalui entrepreneurship, tentunya dengan target market yang sesuai dan bisnis yang lebih sustainable,” sebut dia.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut