Tangerang, iNews.Serpong.id— Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mendampingi Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto meninjau vaksinasi di sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Husein Pinang Kecamatan Tigaraksa, Jumat (14/1/2022). Kunjungan dirangkaikan dengan acara virtual bersama Kapolri dan seluruh Polda se-Indonesia.
Bupati Zaki menyebutkan total vaksin untuk masyarakat Kabupaten Tangerang sekitar 2,1 juta lebih atau sudah mencapai 85 persen. Untuk lansia, dosis pertama sudah 137 persen dan dosis kedua di sudah hampir 80 persen.
"Karena booster ini ternyata ada beberapa kriteria yang harus didahulukan seperti umur harus di atas 60 tahun, kemudian jadwal vaksin yang kedua harus sudah mencapai minimal enam bulan dan ada beberapa kriteria lainnya," ungkap Bupati Zaki di MI Al-Husein Pinang, Tigaraksa, Jumat (14/1/22).
Menurut Bupati Zaki, untuk vaksinasi anak-anak, per hari ini sudah berada di posisi 63 persen atau sekitar 213 ribu lebih. Per hari dilakukan vaksinasi 9 sampai 10 ribu sasaran. “Jadi sudah di atas 60 persen. Insya Allah akhir Januari sudah mendekati 90 persen,” ujarnya, dikstip dari laman tangerangkab.go.id.
Dia menyatakan, saat ini tidak ada KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi) yang signifikan. Vaksin yang digunakan untuk anak-anak sinovac, Pfizer vaksin booster.
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto mengungkapkan, pelaksanaan vaksinasi bagi anak baru bisa dilaksanakan Polda hukum Banten itu di Kabupaten Tangerang dan Kabupaten Serang. Ini akan tingkatkan terus agar PTM bisa berlangsung 100 persen.
"Langkah-langkah yang diambil oleh Polda Banten adalah melakukan proyek vaksin ini. Kita keroyok Pcare dan keroyok KTP serta koroyok vaksin yang utama. Alhamdulillah berjalan dengan cukup signifikan angka vaksinasi di Banten," kata Kapolda.
Editor : Burhan