KOWLOON, iNews.Serpong.id - Jonatan Christie mengaku punya kunci menaklukkan Kenta Nishimoto di final Hong Kong Open 2023, Minggu (17/9/2023). Dia menyebut berkaca pada laga Nishimoto di semifinal yang mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting, sehari sebelumnya.
Ketika itu, Nishimoto menumbangkan Anthony Sinisuka Ginting. Jojo menilai rekan senegaranya itu sudah menyerang dengan bagus, tetapi pertahanan Nishimoto sangat kuat. “Secara skill dan kemampuan saya rasa tadi kami seimbang. Saya hanya berusaha dan bekerja keras, sisanya saya serahkan semua pada Tuhan,” tutur Jojo—sapaan akrab atlet 26 tahun itu.
Di laga yang digelar di Hong Kong Coliseum, Kowloon itu, Jojo mendapat perlawanan sengit. Apalagi dia kalah pada game pertama dan harus melalui fase kedua dengan deuce. Namun, dia menegaskan tidak menyerah.
“Puji Tuhan, ini berkat Tuhan lagi. Game pertama saya sudah kalah, di game kedua juga mepet-mepet skornya tapi saya tidak mau menyerah,” kata Jojo, Senin (18/9/2023). “Saya tahu Tuhan bawa saya ke sini pasti ada tujuannya dan saya bisa mewujudkannya. Kunci kemenangan saya adalah pantang menyerah, karena kita tahu Nishimoto adalah pemain yang sangat-sangat ulet dan susah dimatikan.”
Gelar di Hong Kong Open 2023 ini menjadi yang kedua bagi Jojo pada tahun ini. Sebelumnya, dia sudah terlebih dahulu merebut podium tertinggi di Indonesia Masters 2023. (*)
Editor : Burhan