get app
inews
Aa Text
Read Next : Kematangan Emosional Pemain Skuad Garuda Dinilai Jauh dari Sempurna

PSSI Bicarakan Kerja Sama dengan Federasi Sepakbola Belanda

Kamis, 16 Mei 2024 | 15:00 WIB
header img
Kerua Umum PSSI Erick Thohir menyalami pemain Timnas Indonesia U-17. (PSSI)

JAKARTA, iNews.Serpong.id- Timnas Indonesia menjajaki laga uji coba dengan Belanda. Penjajakan dilakukan saat Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Federasi Sepakbola Belanda (KNVB). 

Hal itu diungkapkan Erick Thohir di Instagram-nya, @erickthohir, Rabu (15/5/2024). Dari foto itu terlihat dia berdiri disamping perwakilan KNVB, Gijs de Jong. Mereka bertukar jersey Timnas Indonesia dan Belanda.

Erick Thohir mengungkapkan pertemuan itu membicarakan sejumlah kerja sama antara PSSI dan KNVB. Sejumlah program antara kedua federasi pun direncanakan.

“Bertemu Sekjen Federasi Sepak Bola Belanda atau KNVB, Gijs de Jong. Kami berdiskusi tentang rencana kerja sama beberapa program antara PSSI dan KNVB,” kata Erick dalam keterangan fotonya.

Dia membeberkan program-program tersebut. Mulai dari pembinaan akar rumput sepakbola Indonesia hingga peningkatan kualitas liga domestik dari segi manajemen. Namun yang paling ditunggu-tunggu adalah diagendakannya kedatangan Timnas Belanda ke Indonesia. Tak hanya timnas senior, tetapi juga level junior dan timnas perempuan.

Erick menuturkan, PSSI dan KNVB ingin membuat program pembinaan untuk grassroots sepak bola Indonesia. “Kami sepakat mengagendakan kedatangan Timnas Belanda, mulai dari senior, junior, hingga timnas perempuan yang akan datang secara bergantian di setiap tahun, serta membuat program yang bisa meningkatkan kualitas liga dari segi manajemen,” tuturnnya. (*)

Editor : Burhan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut