get app
inews
Aa Read Next : Gegara Suami Mandi Sebulan Sekali, Istri Minta Cerai

Putri Desta, Doakan Ayah dan Ibu Rujuk, Masuk Surga Sekeluarga

Jum'at, 17 Mei 2024 | 10:14 WIB
header img
Anak kedua Natasha Rizky, Miskha, berbagi cerita mengenai hal yang membuatnya merasa sedih. Foto/Tangkapan Layar YouTube Trio Strong Family

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Anak sulung Natasha Rizky dan Desta beberapa waktu lalu pernah mencurahkan isi hati yang merasa sedih karena kedua orang tuanya berpisah. Kali ini, giliran anak kedua mereka, Miskha, yang berbagi cerita mengenai hal yang membuatnya merasa sedih.

Mulanya, Natasha Rizky menanyakan apa yang dirasakan putrinya itu saat berada di sekolah.

"Ibu mau tahu gimana sih Kak Miskha kalau di sekolah ngerasanya?" tanya Natasha Rizky pada Miskha, dikutip dari konten YouTube Trio Strong Family, Rabu (15/5/2024).

Alih-alih bercerita soal kegiatannya di sekolah, Miskha malah curhat bahwa dirinya kerap merasa sedih.

"Kadang-kadang suka sedih," ujar Miskha.

Pasalnya, saat di sekolah, dia sering membayangkan akan menjalani ibadah umrah sekeluarga. Pengakuan Miskha itu sontak membuat Natasha Rizky terdiam sejenak. Dia tampak terkejut mendengar apa yang dipikirkan Miskha saat berada di sekolah. Namun, Natasha juga salut mendengar keinginan putrinya.

"Karena Miskha mau umrah sekeluarga, suka mikir pengin umrah sekeluarga gitu," jelas Miskha.

Rupanya, Miskha merasa dirinya kerap berlibur ke luar negeri tetapi tak pernah mengalami jalan-jalan sambil beribadah. Karena itu, dia ingin merasakannya saat umrah.

"Karena, kayak pengin gitu lho. Kan suka jalan-jalan gitu. Kita kan suka ke luar negeri gitu kan. Tapi, kalau umrah itu kayak sambil beriman (beribadah) gitu sama Allah, jadinya lebih enak," jelas Miskha.

Selain itu, Miskha juga ingin melihat kabah secara langsung yang sering diceritakan oleh Natasha Rizky. Miska ingin beribadah di sana.

"Karena pengin ngelihat kabah. Karena kan ibu kasih tahu kabah itu bangunan yang spesial. Miskha mau salat, mau baca Iqro, muterin kabah," ujarnya.

Tak berhenti sampai di situ, Miskha juga ingin berdoa secara langsung agar Desta kembali salat dan bersatu lagi dengan ibunya. Miskha ingin mendoakan keluarganya.

"Pengin ayah salat lagi, ibu sama ayah bersatu lagi, Miskha doain biar sekeluarga masuk surga," pungkasnya.

(*)

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut