get app
inews
Aa Read Next : Honda Boyong 5 Mobil Listrik Terbaru untuk Mejeng di GIIAS 2024

Timnas Israel Terancam Dicoret FIFA dari Sepak Bola Dunia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:47 WIB
header img
FIFA diminta bekukan Timnas Israel dari sepak bola dunia. (Foto: Ist)

BANGKOK, iNewsSerpong.id - Timnas Israel terancam dibekukan dari sepak bola dunia. FIFA sedang mempertimbangkan dan keputusannya pada Juli 2024 mendatang.

Hal ini bermula dari proposal Federasi Sepak Bola Palestina (PFA) yang mendesak FIFA untuk membekukan Israel. Permohonan tersebut diajukan pada 11 Maret 2024.

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mendukung PFA dalam usulan ini. Proposal tersebut akhirnya dibahas dalam Kongres ke-73 FIFA yang digelar di Bangkok, Thailand, Jumat (17/5/2024). Namun, Presiden FIFA Gianni Infantino tidak bisa langsung mengambil keputusan.

Sandera Politik

Dikutip dari The Telegraph, Infantino menyatakan bahwa masalah ini akan diputuskan dalam pertemuan mendesak dewan pada Juli.

"Sepak bola tidak boleh dan tidak akan pernah menjadi sandera politik dan selalu menjadi vektor perdamaian, sumber harapan, kekuatan kebaikan, menyatukan orang-orang daripada memecah belah,” kata Infantino.

"Penilaian hukum ini harus memungkinkan adanya masukan dan klaim dari kedua asosiasi (Palestina dan Israel). Hasil analisis ini dan rekomendasi yang dihasilkan dari analisis ini selanjutnya akan diteruskan ke dewan FIFA," ujarnya. (*)



Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul "", Klik untuk baca: https://www.inews.id/multimedia/video/fifa-gelar-rapat-darurat-coret-timnas-israel-dari-sepak-bola-dunia.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

 

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut