JAKARTA, iNewsSerpong.id - Viral warung Padang kolaborasi dengan masakan Sunda membuat netizen yang melihatnya bingung. Maklum, saat ini banyak Warung Padang yang pemiliknya bukan orang Minang dirazia oleh salah satu organisasi masyarakat (ormas).
Terbaru, media sosial dihebohkan dengan pemasangan stiker bagi warung Padang asli orang Minang. Dalam stiker tertera tulisan besar "Rumah Makan Ini Asli Masakan Minang". Lisensi IKM (Ikatan Keluarga Minang), organisasai perantau Minangkabau.
Kejadian tersebut menjadi perhatian setelah diunggah warganet di berbagai media sosial. Salah satunya pemilik akun X Bhisma Nusantara, dan kemudian dikomentari akun X @lutfi_g disertai gambar warung Padang Sunda bertuliskan "Bundo Kanduang Masakan Sunda".
"Perpaduan sunda minang, gak perlu pake stiker2 an lah. ???????? Makan rendang dikasih lalaban nya ama karedok. ????: mang atos yeuh tuang na. "Rendang ciek, cincyanng duo,mejo tigo!", bara mang?" tulis akun tersebut.
Tak ayak berbagai komentar dilontarkan Netizen. Ada yang membalasnya dengan mengirimkan foto warung dengan tulisan Rumah Makan Panda (Padang Sunda). Ini membuat ormas yang merazia dan yang akan memasang stiker bingung.
"Nah, ini jujur. Betul ini. Jadi konsumen tdk punya ekspektasi or imajinasi utk mendapatkan rasa," @rahm4***.
"Rumah Makan P. Adang (Pa Adang)," @mony***
"Gw org pdg emg kalo bukan org pdg rasanya beda, tapi kan harus balik lg lidah org beda2 harusnya ga sampe kayak gini sih ya," ujar @kurang***.
"Betul... Label2 seperti ini didasari persaingan bisnis, cara kotor yang mematikan rezeki orang lain, waktunya pelanggan cerdas memberi mereka pelajaran supaya hidup jangan terlalu rakus," kata @riani***.
"Tahunya asli dari mana? Apakah dari suku tukang masak atau dari bumbu yg digunakan?" ujar @QiuQiu***.
(*)
Editor : Syahrir Rasyid