IHSG Dibuka Menguat, Asing Buru Saham TLKM,BMRI, TLKM Dan INCO

Dinar Fitra Maghiszha
IHSG Hari Ini Dibuka Menguat, Asing Incar Saham BMRI, TLKM hingga INCO. (Foto: MNC Media)

 

JAKARTA,iNewsSerpong.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ke zona hijau setelah sempat mengalami tekanan.

 Indeks berhasil menguat 0,8 persen ke level 7.063,06 pada awal perdagangan hari ini Kamis (16/6/2022).

Terdapat 230 saham menguat, 57 saham melemah, dan 198 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp465,49 miliar dari 546,56 juta saham yang diperdagangkan.

Investor asing melakukan net buy sebanyak Rp19,13 miliar di awal pembukaan. Tercatat pembelian asing di pasar reguler antara lain PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp21,7 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp1,4 miliar, dan PT Vale Indonesia Tbk (INCO) Rp1.0 miliar.

Sementara penjualan asing di pasar reguler yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp2,1 miliar, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp2,0 miliar,  PT Adaro Energy Tbk (ADRO) Rp1,7 miliar.

Adapun saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) melejit 10,40 persen di Rp690, PT Darma Henwa Tbk (DRMA) melesat 8,84 persen di Rp63, dan PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) tumbuh 6,96 persen di Rp292.

Di sisi lain, terdapat saham-saham yang masuk top losers, yaitu saham PT Lotte Chemical Titan Tbk (FPNI) melemah 7,00 persen di Rp372,  PT Kios Kioson Komersial Tbk (KIOS) merosot 6,58 persen di Rp294,  dan PT Cilacap Samudera Tbk (ASHA) turun 6,87 persen di Rp280. (*)\

 

Editor : A.R Bacho

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network