Tok! Iding Pardi Jadi Direktur KPEI, Dapat Restu Pemegang Saham

Dinar Fitra Maghiszha
Direstui Pemegang Saham, KPEI Angkat Iding Pardi Jadi Dirut. (Foto: MNC Media)

JAKARTA,iNewsSerpong.id - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) sepakat mengangkat Iding Pardi sebagai Direktur Utama.

 

Iding menggantikan posisi Direktur Utama Sunandar yang namanya masuk dalam penetapan daftar Direksi Bursa Efek Indonesia (BEI) oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) beberapa waktu lalu.

 

Sedangkan posisi Iding digantikan oleh Antonius Herman Azwar yang sebelumnya menjabat sebagai Divisi Hukum dan Keanggotaan KPEI.

 

Adapun para pemegang saham juga tidak mengubah posisi Umi Kulsum sebagai Direktur II KPEI. Demikian dikutip dari keterangan resmi KPEI, Rabu (22/6/2022).

 

Dalam kepengurusan sebelumnya periode 2018-2021, Iding Pardi menjabat sebagai Direktur II KPEI. Pria kelahiran 1975 itu mengawali karier di KPEI dengan beberapa jabatan.

Pada tahun 1999-2005, Iding mengawali karier sebagai Staf Pemantauan Risiko. Seiring waktu berkembang, dirinya diangkat sebagai Kepala Unit Pengkajian dan Pengembangan Bisnis periode 2005-2013, dan Kepala Divisi Riset dan Pengembangan Bisnis periode 2013 hingga Juni 2018

Iding memiliki gelar Sarjana Administrasi Niaga tahun 1998 dan gelar Magister Manajemen tahun 2006 dari Universitas Indonesia, Jakarta.

Berikut adalah susunan direksi KPEI periode 2022-2026:

- Direktur Utama: Iding Pardi

- Direktur I: Antonius Herman Azwar

- Direktur II: Umi Kulsum (*)

 

Editor : A.R Bacho

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network