Curah Hujan Tinggi, BPBD Tangerang Siapkan Posko di 11 Kecamatan Rawan Banjir

Nandha Aprilianti
BPBD Kabupaten Tangerang membangun posko di 11 kecamatan rawan banjir. Foto: Ilustrasi/Dok

SERPONG City, iNews,id - BPBD Kabupaten Tangerang membangun posko di 11 kecamatan rawan banjir mengantisipasi curah hujan yang tinggi dalam sepekan terakhir ini.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan, pihaknya menyiapkan posko disejumlah titik yang selama ini kerap terjadi banjir. 

“Titik lokasi posko tersebar di Kecamatan Kosambi, Pakuhaji, Sepatan, Mauk, Kronjo, Balaraja, Cisoka, Tigaraksa, Sepatan, Kelapa Dua, dan Curug,” ujar  Abdul Munir, Sabtu (6/11/2021).

Di pos tersebut sudah disiapkan beberapa peralatan pendukung lainnya. “Perahu karet atau perahu fiber, baju pelampung, motor pompa disiapkan pada pos tersebut untuk mengantisipasi bencana,” katanya.

BPBD mengimbau warga untuk mewaspadai potensi curah hujan tinggi yang biasa terjadi pada siang dan sore hari. “Hujan dengan curah hujan lebat bisa terjadi di seluruh wilayah Kabupaten Tangerang. Perkiraan BMKG potensi hujan lebat akan terjadi hingga Desember 2021,” ucapnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network