JAKARTA, iNewsSerpong.id – Mencari mobil baru untuk kendaraan keluarga? Jangan bingung PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) merilis model jagoan mereka yakni Mitsubishi Xpander 2021.
Mitsubishi Xpander 2021 merupakan Model low MPV ini mendapat banyak ubahan baik dari segi desain, fitur maupun teknologi. Tak ayal, mobil ini terlihat berbeda dari generasi sebelumnya lebih modern dan tegas. Lalu, ubahan apa saja yang paling mencolok pada mobil yang diluncurkan pertama di Indonesia pada 2017 ini?
Bumper Depan Lebih Elegan
New Xpander hadir dengan bumper depan dan grille Dynamic Shield baru. Model grille-nya lebih besar dengan balutan warna hitam piano black. Sementara bumper belakang memiliki bentuk lebih kokoh. Terdapat pula Side Sill Garnish dan Electric Switch Tail Gate Door Handle.
Lampu Belakang
Lampu Depan
Lampu Stop
Desain Lampu
Logo Mitsubishi dijepit lampu DRL LED yang juga berfungsi sebagai sein. Desain lampu utama Xpander kini berbentuk huruf T atau disebut T-Shape. Perubahan sama juga terjadi di bagian belakang. Lampu belakang model baru New LED Rear Combination Lamp berbetuk serupa.
Material Soft Touch
Desain interior Xpander terbaru mengalami ubahan dari model sebelumnya. Pembaruan interior pada Xpander terdapat pada New Horizontal Axis Design Dashboard with soft touch, New Interior Color & Accent, New Digital AC Panel, New 8” Touchscreen Audio with Smartphone Linked Display Audio (SDA), New Design Meter Cluster with Opening Animation, New Design Steering Wheel with Audio Steering & Hands Free Switch.
Dashbord mengkombinasikan material soft touch sehingga ruangan terasa mewah. Elemen jahitan juga asli bukan cetakan plastik seperti Xpander lama. Setir mobil Xpander diadaptasi dari Mitsubishi Evolution X. Palang kemudi ditambah dengan material baru yang membuat grip jadi lebih sempurna.
Material Soft Touch
Kompartemen
Kompartemen
New Xpander memiliki kompartemen baru. Terdapat arm rest di jok baris kedua yang dapat menyimpan dua botol. Begitu juga dengan kotak penyimpanan di tengah-tengah jok pengemudi dan penumpang baris pertama. Selain dapat menjadi arm rest kotak ini dapat memuat empat botol minuman berukuran sedang dan tissue.
Fitur dan teknologi Mitsubsihi New Xpander menyematkan tiga baru, yaitu auto start stop, rem tangan elektrik dan teknologi auto hold. Ketiga fitur ini melengkapi fitur yang sudah ada sebelumnya, yakni cruise control, rear camera dan parking sensor. Terdapat pula dua slot USB termasuk USB Type C yang di baris kedua penumpang dan di bawah dashboard mobil.
New Xpander mendapatkan transmisi baru CVT menggantikan model AT (otomatis) biasa. Transmisi ini menjanjikan pengalaman berkendara lebih halus dan efisien.
Transmisi
Ground Clearance
Ubahan mencolok lain pada New Xpander adalah ketinggian ground clearance. Xpander kini memiliki ground clearance 220 milimeter atau lebih tinggi 15 milimeter dibanding model lama. Ini karena penggunaan velg baru berukuran 17 inci.
Baterai
Tidak hanya ground clearance yang lebih baik, Mitsubishi New Xpander kini mendapatkan suspensi baru. Suspensi pada Xpander terbaru merupakan adaptasi dari Pajero Sport dan suspensi depan diadaptasi dari model mobil-mobil Eropa.
Seiring dengan makin banyaknya teknologi yang disematkan ukuran baterai atau aki mobil Xpander terbaru lebih besar. Selain itu, tata letak ruang mesin juga sedikit berbeda dari generasi sebelumnya. (*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait