Japan Open 2022: Kalahkan Wakil Taiwan, Gregoria ke Perempat Final 

Fitradian Dhimas Kurniawan
Gregoria Mariska Tunjung, salah satu tim putri Indonesia. Foto: (Twitter/@INABadminton)

OSAKA, iNews.Serpong.id- Gregoria Mariska Tunjung melangkah ke perempat final Japan Open 2022 usai mengalahkan wakil Taiwan, Pai Yu Po 21-9, 18-21, dan 21-9 di Maruzen Intec Arena, Osaka, Kamis (1/9/2022). Di babak itu, tunggal putri Indonesia menghadapi peraih medali emas Olimpiade 2020 asal China, Chen Yu Fei. 

Gregoria berhasil tampil menyerang dengan memainkan ritme yang cukup baik. Dia merebut game pertama dengan mudah. 

Hanya saja, Gregoria sempat harus bekerja keras ketika memasuki game kedua. Beruntung, dia akhirnya dapat menemukan kembali ritme permainannya dan memenangkan pertandingan. 

Dengan kemenangan tersebut, Gregoria memastikan satu tempat untuk berlaga di babak perempat final. Dia menyebut Chen Yu Fei bukan lawan yang mudah. “Lawan Chen Yu Fei di delapan besar tentu bukan laga yang mudah. Saya sudah lama sekali tidak bertemu keduanya,” kata Gregoria pada rilis resmi PBSI. 

Gregoria bakal melakukan persiapan dengan mempelajari permainan lawan. Dia juga mengaku akan lebih mempertajam daya konsentrasi saat berlaga. “Nanti saya bisa pelajari permainan mereka dari video, tapi yang terpenting sekarang bagaimana percaya diri dulu dengan kemampuan yang saya punya. Pokoknya kejadian nge-blank seperti tadi tidak boleh terulang lagi,” ujarnya.(*)

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network