Kepribadian Haedar Nashir Terbentuk Berkat Didikan Kuat Orangtua

Puti Aini Yasmin
Haedar Nashir (Foto : Ist)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Siapa Haedar Nashir? Pria kelahiran Ciheulang, Bandung Selatan itu, terpilih lagi sebagai Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 2022-2027.

Haedar Nashir bukanlah nama baru dalam organisasi yang berdiri sejak 1921 ini. Sebelumnya sudah pernah dipercaya mengemban amanat sebagai Ketua Umum PP Muhammadiyah pada 2015 - 2022.

Haedar Nashir anak dari pasangan Haji Ajengan Bahrudin dan Hajah Endah binti Tahim. Haedar Nashir lahir di desa Ciheulang, Ciparay, Bandung Selatan pada 25 Februari 1958.

Haedar Nashir 12 Bersaudara

Dikutip dari buku ‘Kosmopolitanisme Islam Berkemajuan’ terbitan Muhammadiyah University Press, Haedar Nashir merupakan anak terakhir dari 12 bersaudara.

Kepribadian Haedar Nashir pun terbentuk dari didikan kuat orang tuanya. Orang tuanya selalu mendisiplinkan dirinya.

Bahkan, guyuran air sering menimpanya untuk bangun salat Subuh. Tak jarang, selendang haji juga melecutnya saat ia salah membaca Alquran.

Pendidikan Islam pertama Haedar Nashir didapat dari ayahnya. Didikan sang ayah membuat Haedar Nashir akrab dengan dunia santri.

Selain itu, Haedar menempuh pendidikan di Pondok Pesantren Cintawan, Tasikmalaya, Jawa Barat.

Setelah lulus SMA, ia pun merantau ke Yogyakarta. Di sana, ia menempuh pendidikan Ilmu Sosiatri di STPMD Yogyakarta di tahun 1990.

Kemudian, melanjutkan S2 di Universitas Gadjah Mada (UGM) jurusan Sosiologi dan melanjutkan S3-nya di jurusan dan kampus yang sama.

Haedar Nashir telah menulis lebih dari 10 buku berisikan pemikiran tentang Muhammadiyah. Karena itu, ia dikenal sebagai ideolog Muhammadiyah.

Bahkan, hampir semua pemikiran Muhammadiyah yang tertuang dalam keputusan resmi Muhammadiyah menjadi pijakan utama dalam tulisan serinya di Suara Muhammadiyah. 

Selamat mengemban amanah Haedar Nashir! (*)


Sidang Pleno VIII Muktamar ke-48 Muhammadiyah memilih Haedar Nashir sebagai Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 2022-2027 dan Abdul Mu'ti sebagai Sekretaris Umum. (Foto : tvMu)



Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Profil Haedar Nashir, Ketua Umum PP Muhammadiyah Terpilih 2022-2027 ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/news/nasional/profil-haedar-nashir-ketua-umum-pp-muhammadiyah-terpilih-2022-2027/all.

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network