Rumah Gala Sky Dibeli Seharga Rp2,4 Miliar, Sumber Dana Hasil Donasi

Lintang Tribuana
Faisal bersyukur rumah baru untuk Gala Sky senilai Rp2,4 miliar terbeli. Rumah tersebut dibeli dari hasil donasi untuk putra Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. (Foto : SINDOnews/Lintang Tribuana)

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Akhirnya terbeli rumah untuk Gala Sky senilai Rp2,4 miliar. Sumber dana pembelian rumah tersebut dari donasi untuk putra Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Pengumpulan dana itu diprakarsai sahabat Vanessa Angel, Marisha Icha lewat Yayasan Bisa Bersama Gala.

"Bersyukur sekali Alhamdulillah pada hari ini apa yang diniatkan kawan-kawan almarhum telah diprakarsai oleh si Marisha Icha, akhirnya terwujud dan tercapai. Kami melakukan transaksi jual beli bersama notaris juga," kata Faisal di kawasan Srengseng, Jakarta Barat pada Selasa, 21 Desember 2021.

Rumah baru Gala ini masih berada di perumahan yang sama dengan kediaman yang ditempati Vanessa dan Bibi, yakni di Permata Mediterania, Jakarta Barat. Rumah mewah ini memiliki luas sekitar 105 meter.

Pertimbangan terkait terpilihnya rumah tersebut adalah lokasinya yang dekat dengan pemakaman Vanessa dan Bibi di Taman Makam Islam Malaka, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Faisal pun memastikan dirinya akan tinggal di rumah tersebut bersama sang cucu. Tetapi, dia menyebut rumah tersebut harus direnovasi lagi sebelum ditempati. "Ini kan harus di renovasi dulu. Mungkin kita habis duit dengan renovasi Rp2,9 miliar, atau mentok-mentok Rp3 miliar lah," ujar ayah Bibi Ardiansyah itu.

Sementara itu, dari hasil donasi Yayasan Bisa Bersama Gala, tersisa sekira Rp400 juta. Uang tersebut nantinya bakal dipakai untuk keperluan anak semata wayang Vanessa dan Bibi tersebut. "(Rp400 juta) itu dana yayasan Gala itu mungkin untuk kebutuhan-kebutuhan harian atau bulanan Gala. Memang sejak awal kesepakatannya begitu," tandasnya. (*)

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network