Allah SWT Ciptakan Makhluknya Berpasang-pasangan, Surat Yasin Ayat 36 dan Tafsir

Komaruddin Bagja
Surat Yasin ayat 36 dan tafsir (Foto: Haci Elmas)

JAKARTA, iNewsSerpong.id- Surat Yasin ayat 36 dan tafsir memiliki kandungan makna tersendiri. Pada ayat tersebut, Allah SWT memberikan penjelasan bahwa pada seluruh ciptaan-Nya berpasang pasangan.

Al-Qur'an surah Yāsīn ayat 36

سُبْحٰنَ الَّذِيْ خَلَقَ الْاَزْوَاجَ كُلَّهَا مِمَّا تُنْۢبِتُ الْاَرْضُ وَمِنْ اَنْفُسِهِمْ وَمِمَّا لَا يَعْلَمُوْنَ

Maha Suci (Allah) yang telah menciptakan semuanya berpasang-pasangan, baik dari apa yang ditumbuhkan oleh bumi dan dari diri mereka sendiri maupun dari apa yang tidak mereka ketahui.

Dilansir dari tafsir Kemenag RI, Dalam Surah Yāsīn, ayat 36 Al-Qur'an, Allah dipuji sebagai Maha Suci yang menciptakan segala sesuatu berpasangan. Hal ini mencakup apa yang ditumbuhkan oleh bumi, diri manusia sendiri, dan hal-hal yang tidak diketahui oleh manusia.

Tafsir Ayat:

Ayat ini mengungkapkan bukti kekuasaan Allah dengan menciptakan segala sesuatu dalam bentuk pasangan. Pasangan ini bisa berupa pasangan jenis, seperti laki-laki dan perempuan, atau pasangan sifat seperti besar dan kecil, kuat dan lemah, tinggi dan rendah, kaya dan miskin, serta pasangan dalam fenomena seperti arus listrik yang terdiri dari positif dan negatif.

Pasangan ini juga terjadi dalam banyak aspek kehidupan manusia modern, seperti dalam tenaga listrik dan cahaya. Namun, masih banyak pasangan yang belum diketahui oleh manusia hingga saat ini. 

Mungkin kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di masa depan akan membuka sebagian rahasia tentang pasangan dalam bidang-bidang yang belum kita ketahui saat ini.

 



Editor : Syahrir Rasyid

Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network