Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Malaysia 1-2 di Piala AFF 2023

Rifqi Herjoko
Timnas Indonesia U-23 kalah 1-2 dari Malaysia. (foto: FA Malaysia)

RAYONG, iNews.Serpong.id- Kans Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 mengkhawatirkan. Kekhawatiran itu setelah kalah 1-2 atas Malaysia di penyisihan grup B Piala, Jumat (18/8/2023).

Padahal, Indonesia sempat unggul lewat gol Ramadhan Sananta. Keunggulan itu tak bisa dijaga justru kebobolan 2 gol lewat kaki Fergus Tierney. Hasil ini membuat Malaysia memimpin klasemen sementara Grup B dengan koleksi tiga poin dari satu penampilan. 

Timnas Indonesia U-23 berada di posisi kedua klasemen Grup B dengan koleksi 0 poin dari satu penampilan. Timor Leste berada di peringkat ketiga dengan koleksi 0 poin karena belum bertanding. 

Situasi ini membuat kans Indonesia lolos ke semifinal sangat mengkhawatirkan. Sebab, Piala AFF U-23 2023 ini yang lolos ke semifinal, tiga juara grup dan satu runner up terbaik. Jadi Indonesia harus pesta gol ke gawang Timor Leste sambil berharap tim runner up di grup lain tak banyak mencetak gol jika ingin lolos ke semifinal dengan status runner up. 

Di grup lain, Kamboja U-23 memimpin klasemen sementara Grup A dengan koleksi tiga poin dari satu penampilan. Thailand berada di posisi kedua klasemen dengan raihan poin yang sama. Kedua tim mampu memetik kemenangan di matchday pertama. 

Filipina U-23 memimpin klasemen Grup C dengan koleksi satu poin dari satu penampilan. Laos U-23 berada di bawahnya dengan koleksi poin dan jumlah pertandingan yang sama. Vietnam berada di posisi ketiga Grup C dengan koleksi 0 poin karena belum berlaga. (*)

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network