RAYONG, iNews.Serpong.id - Timnas Indonesia U-23 menghadapi Vietnam di final Piala AFF U-23 tahún 2023, Sabtu (26/8/2023). Garuda Muda melangkah ke final setelah mengalahkan Thailand 3-1 di Rayong Stadium, Thailand, Kamis (24/8/2023) pukul 20.00 WIB. Sebelumnya, Vietnam menekuk Malaysia 4-1.
Ini akan jadi pertemuan ketujuh Indonesia U-23 melawan Vietnam. Berdasarkan data flashscore, Indonesia selalu kesulitan lawan Vietnam sejak 2015. Indonesia hanya imbang sekali dan kalah 5 kali lawan Vietnam.
Timnas Indonesia melangkah ke final Piala AFF U-23 2023 untuk melawan Vietnam. Hasil itu didapat usai Indonesia melibas Thailand 3-1. Laga berlangsung di Rayong Stadium, Thailand, Kamis (24/8/2023) pukul 20.00 WIB.
Indonesia tampil sangat apik di laga semifinal ini. Ramadan Sananta dan kawan-kawan unggul 3-1 di babak pertama. Tiga gol Indonesia dicetak Kelly Sroyer, Muhammad Ferrari, dan bunuh diri pemain Thailand. Satu gol Thailand dicetak Chudit Wanpraphao.
Indonesia pun melaju ke final menantang Vietnam di final. Vietnam lolos ke final dengan menyakinkan. Golden Star Muda membantai Malaysia 4-1. Duel Vietnam vs Malaysia berlangsung di Rayong Stadium sebelum laga Indonesia vs Thailand. (*)
Editor : Burhan
Artikel Terkait