JAKARTA, iNewsSerpong.id – Profil dan biodata Denise Chariesta diulas dalam artikel ini. Terlebih, kisah perjalanan Denise Chariesta yang tak pernah jauh dari sensasi.
Terbaru, Denise Chariesta menangis di sosial media miliknya lantaran acara ulang tahun sekaligus acara 7 bulanan tidak dihadiri para selebritis yang diundang olehnya. Sejumlah artis yang diundang di antaranya Ashanty, Denny Sumargo, Atta Halilintar, Nikita Mirzani hingga Dewi Perssik.
Profil dan Biodata Denise Chariesta
Denise Chariesta memiliki sapaan lain yakni Denise Cadel, karena memang dia berbicara cadel. Denise Chariesta lahir di Jakarta pada tanggal 5 September 1991. Ayahnya seorang pengusaha bernama Patrick Jap, sementara ibunya tidak diketahui namanya.
Denise Chariesta dibesarkan di lingkungan keluarga yang berprofesi sebagai pengusaha. Hingga suatu ketika usaha ayahnya bangkrut dan ayahnya sakit. Denise Chariesta saat itu duduk di bangku kelas 2 SMA memutuskan untuk tidak lanjut sekolah demi membantu perekonomian keluarganya.
Kontroversi Denise Chariesta
Sebelum mengaku pernah menjadi selingkuhan seorang pengusaha bernama RD, Denise Chariesta pernah berseteru dengan Uya Kuya.
Di mana, suami Astrid itu dibuat geram oleh tingkah laku Denise Chariesta. Denise Chariesta membuat Uya murka lantaran anak-anaknya, Cinta dan Nino dihina.
Uya Kuya tak mempermasalahkan saat Denise Chariesta menjelek-jelekan dirinya di TikTok. Namun, sebagai sang ayah Uya Kuya tak terima saat Denise Chariesta mulai membawa nama nak-anaknya.
Bahkan Denise terus menerus menghina Cinta Kuya, mulai dari mengomentari lagu terbaru Cinta berjudul Ngangenin hingga menghina Cinta yang tubuhnya disebut bau bawang.
Hingga pada waktunya baik Denise Chariesta dan Uya Kuya bertemu dalam acara televisi, namun Denise Chaerista memilih untuk walk out.Tak berhenti di situ, Denise Chariesta juga mengaku memiliki hubungan terlarang dengan seorang pengacara. Bahkan, dirinya
menggemparkan publik pada awal 2023 dengan kabar kehamilannya tanpa suami dan juga pasangan yang enggan bertanggung jawab atas kehamilannya.
Bahkan, Denise Chariesta meminta kepada semua pihak agar tidak mempernanyakan sosok JK Karena mantan kekasihnya tersebut memintanya melakukan tes DNA untuk membuktikan bahwa bayi yang ada dalam kandungannya benar merupakan anak biologis dari JK.
"Udah deh nggak usah ngomongin beruang-beruang. Nanya-nanya mana-mana," kata Denise Chariesta usai membaca pertanyaan netizen soal keberadaan kekasihnya.
"Gue udah panas nih disuruh tes DNA, dajjal beruang ya," lanjutnya, Selasa 18 April 2023.
Dia merasa bahwa dirinya tak perlu melakukan tes DNA. Ia bahkan mengaku ingin jika anaknya kelak mengetahui perjuangannya sebagai ibu yang hamil tanpa didampingi oleh pasangannya.
"Ya buat apa (tes DNA)? Biar nanti anak gue lahir, tahu ceritanya kenapa bapaknya nggak ada. Karena bapaknya nyuruh tes DNA!," tegasnya.
Denise Chariesta aktif di media sosial (medsos) seperti Instagram @denisechariesta91 yang memiliki 753 follower, Facebook dengan nama akun Denise Chariesta, TikTok @denise.chariesta dengan 6 juta follower dan YouTube Denise Chariesta memiliki 705 ribu subscribers.
Perjalanan Karier Denise Chariesta
Denise Chariesta mengawali kariernya dengan bekerja di sebuah toko baju milik kakaknya di Tanah Abang namun tidak bertahan lama. Denise Chaerista memutuskan berjualan tas branded original namun barang lama dan dia meraup untung pada bisnis itu namun tidak dilanjutkan.
Dia pun beralih membuat usaha kedai kopi di kawasan Pacific Place yang bernama DC Coffee yang merupakan singkatan dari namanya. Setelah sukses dengan usaha kopinya, Denise juga membuka usaha bunga dengan nama Fleur de DC berawal dari seorang teman Denise menanyakan toko bunga saat hari valentine dikawasan Pacific Place, karena belum ada toko bunga di kawasan tersebut.
Dengan modal nekat, Denise kemudian belajar secara otodidak sebagai pengusaha bunga, dan usahanya ini mengantarkan Denise sebagai pengusaha sukses saat ini. Ia juga menjual baju-baju melalui reseller.
Tahun 2020 dan 2022, Denise Chariesta bekerja sama dengan Marcos Tjung dalam bentuk produksi video klip untuk beberapa lagunya seperti Gila tahun 2021, Tukang Nimbrung tahun 2022, Abangku Sayang tahun 2022, Istilah Kata tahun 2022, Da Tau tahun 2022, dan Bulan tahun 2023.
Denise Chaerista juga tampil di lagu Uya Kuya berjudul Tuti (Tukang Tipu) pada 2022, dan Pala Bapak Kau di mana Uya Kuya menampilkan Young Lex, Denise Chariesta, dan Richard Lee di tahun yang sama seperti dilansir dari beragam sumber, Kamis (14/9/2023).(*)
Editor : Syahrir Rasyid
Artikel Terkait