JAKARTA, iNewsSerpong.id – Prof. Mahfud MD, Calon Wakil Presiden (Cawapres) menyoroti peran penting kaum ibu dalam sejarah bangsa Indonesia. Pada Hari Ibu, yang diperingati setiap tanggal 22 Desember, Mahfud menyampaikan penghormatan kepada kaum ibu.
Mahfud mengatakan, dia ditemani oleh kaum perempuan yang membantu di Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD, ujarnya pada Jumat (22/12/2023).
Mahfud juga mengucapkan selamat Hari Ibu kepada seluruh perempuan di Indonesia.
Sebagai pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD, mereka mengakui peran penting perempuan dalam melahirkan calon pemimpin bangsa di masa depan.
Kehadiran, keterlibatan, dan kepemimpinan perempuan Indonesia telah memberikan catatan penting dalam perjalanan bangsa dan proses pembangunan selama ini. Mahfud menegaskan bahwa kaum ibu di Indonesia telah melahirkan putra-putri terbaik bagi negeri ini, pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Hari Ibu, Mahfud MD Ungkap Peran Penting Kaum Ibu dalam Sejarah Bangsa ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/news/nasional/hari-ibu-mahfud-md-ungkap-peran-penting-kaum-ibu-dalam-sejarah-bangsa/all.
Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps
Editor : A.R Bacho
Artikel Terkait