Breaking News: Erick Thohir Sampaikan Duka Cita Atas Meninggalnya Dorce Gamalama

Siska Permata Sari
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyampaikan Indonesia kehilangan sosok Bunda yang sangat disayangi. (Foto: Twitter Errick Thohir)

JAKARTA, iNews.Serpong.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyampaikan duka cita atas kepergian Dorce Gamalama. “Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji’un. Indonesia telah kehilangan sosok Bunda yang sangat disayangi. Turut berduka cita atas kepergian Bunda Dorce Gamalama,” tulis Erick Thohir, seperti dikutip dari cuitan di Twitter-nya, Rabu (16/2/2022).

Erick sempat menjenguk dan memberikan bantuan kepada almarhum saat terbaring sakit. Dorce meninggal dunia di RSPP Simprug, Jakarta Selatan, Rabu (16/2/2022) pagi.

Dalam cuitannya, Erick mengunggah momen ketika menjenguk Dorce di rumah sakit. Di foto hitam-putih itu, artis kelahiran 21 Juli 1963 itu tampak terbaring di ranjang rumah sakit. “Semoga amal ibadahnya diterima di sisi-Nya. Aamiin,” tulis Erick Thohir di akhir cuitannya.

Sebelumnya, Dorce Gamalama dikabarkan meninggal dunia karena Covid-19. Sebelum meninggal, Dorce sempat mendapat penanganan dokter di rumah sakit selama 3 minggu. Namun, kondisi kesehatannya terus menurun sampai akhirnya menghembuskan napas terakhirnya di usia 58 tahun. (*)

 

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network