Terjual Rp212 Juta, Motor Vespa Babe Cabita Lewat Lelang

Nurul Amanah
Lelang motor Vespa Babe Cabita resmi ditutup, Minggu (5/5/2024) pukul 20.00 WIB dengan penawaran tertinggi Rp212 juta. (Fotp: Instagram @fatiyw)  

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Penawaran tertinggi dari lelang motor Vespa Darling 50 cc kesayangan Babe Cabita, mencapai sebesar Rp212 juta.

Zulfati Indraloka, istri mendiang telah menyelesaikan proses lelang yang berlangsung selama beberapa hari terakhir resmi ditutup pada Minggu (5/5/2024) pukul 20.00 WIB.

Penawaran tertinggi tersebut diposting di kolom komentar oleh pemilik akun @arofatmedia beberapa menit sebelum penutupan lelang. "Bismillah 212 juta," ujar akun @arofatmedia.

Zulfati menyampaikan terima kasih atas penawaran tersebut dan menyatakan akan segera menghubungi pemilik akun tersebut untuk proses selanjutnya.

Juragan 99 Tawar Rp200 Juta

"Terimakash Mas atas partisipasinya dalam lelang ini. Untuk selanjutnya akan dihubungi oleh tim kita. Semoga Allah subhanallahu wa ta ala membalas kebaikan mas. Barakallahufitikum," ujar Zulfati.

Sebelumnya, beberapa rekan Babe Cabita juga mengajukan penawaran setelah lelang dibuka dengan harga awal Rp70 juta. Rigen mengajukan penawaran Rp100 juta, diikuti oleh Juragan 99 atau Gilang Widya Pramana dengan penawaran Rp150 juta.

Di hari terakhir lelang, Juragan 99 meningkatkan penawarannya menjadi Rp200 juta. Namun, beberapa menit sebelum ditutup, @arofatmedia berhasil mengajukan penawaran tertinggi.

Zulfati mengungkapkan bahwa Vespa tersebut sangat berarti bagi mendiang suaminya, yang telah menemaninya pergi ke masjid dan mencari nafkah melalui konten yang dibuat.

Dia juga mengungkapkan bahwa hasil lelang akan disumbangkan untuk pembangunan masjid dan pesantren di daerah asal Babe Cabita, Medan.

Zulfati berharap barang peninggalan suaminya dapat bermanfaat bagi orang lain dan memberikan manfaat untuk kemaslahatan umat Islam. (*)

 

 

 

 

 

Editor : Syahrir Rasyid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network