"Give All" menggambarkan koneksi dua jiwa yang terjerat cinta pada pandangan pertama, mencerminkan perasaan "falling in love" yang ingin memberikan segalanya untuk orang terkasih.
"Give All" menuai pujian dari berbagai pihak, termasuk Steven Hiemstra, Label Manager STMPD RCRDS. Ia yakin track ini memiliki kualitas luar biasa dan mampu bersaing di pasar musik elektronik global.
Kesempatan emas ini tak hanya dirasakan QuickBuck. Pemenang kedua dan ketiga EMPC 2023, Rynyr dan Hunn, juga berkolaborasi dengan STMPD RCRDS merilis track "Finding Your Heart" dan "Be With You" masing-masing.
Kualitas luar biasa dan keberanian dalam bermusik menjadi kunci sukses QuickBuck, Rynyr, dan Hunn di ajang Electronic Music Producer Contest (EMPC) 2023. Hal ini diungkapkan oleh para juri sekaligus mentor EMPC 2023, SIHK dan Winky Wiryawan.
SIHK, salah satu juri, mengungkapkan bahwa secara keseluruhan kualitas track yang di-submit para peserta EMPC 2023 memiliki potensi luar biasa. Proses kurasi pun tidak mudah karena banyaknya karya berkualitas.
"Selain itu, karya mereka fokus pada keberagaman dan kreativitas. Para finalis juga menggunakan berbagai teknik, skill, ide-ide inovatif, serta tren musik elektronik yang kuat pada karya mereka," ujar SIHK.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait