Calvin Verdonk Berpeluang Perkuat Timnas Indonesia

Rio Eristiawan
Calvin Verdonk, pemain naturalisasi. (PSSI)

JAKARTA, iNews.Serpong.id- Calvin Verdonk, pemain naturalisasi berpeluang tampil bersama Skuad Garuda. Proses naturalisasi sudah selesai. "Calvin sudah semuanya," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, Minggu (9/6/2024).

Sumardji memastikan Calvin Verdonk berpeluang bermain bersama Timnas Indonesia. Namun, keputusan akhir berada di tangan Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia. "Dia besok Insya Allah pasti akan diberikan kesempatan," tuturnya.

Timnas Indonesia akan menjalani laga penentuan untuk lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pasukan Garuda bakal berhadapan dengan Filipina di laga terakhir Grup F putaran kedua yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/6/2024) malam WIB.

Menghadapi Filipina, Timnas Indonesia harus kehilangan Jordi Amat. Pemain Johor Darul Ta'zim (JDT) itu harus menjalani hukuman larangan tampil setelah menerima kartu merah dalam kekalahan Timnas Indonesia 0-2 dari Irak.

Namun, Timnas Indonesia mendapatkan tambahan tenaga baru saat menjamu The Azkals -julukan Timnas Filipina. Sebab, Sumardji mengatakan proses perpindahan federasi Calvin Verdonk sudah selesai. (*)

Editor : Burhan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network