Mobil Cipung Jadi Pusat Perhatian di IMX 2024

Syifah Fauziah
Kehadiran “Mobil Cipung”, sebuah Wuling Binguo EV yang dimodifikasi khusus oleh Maxdecal hadir di IMX 2024. Foto: Syifa

JAKARTA, iNewsSerpong.id – Indonesia Modification Expo (IMX) 2024 kembali digelar meriah. Salah satu daya tarik utama tahun ini adalah kehadiran “Mobil Cipung”, sebuah Wuling Binguo EV yang dimodifikasi khusus oleh Maxdecal. Mobil ini menjadi pusat perhatian pengunjung karena desainnya yang unik dan menggemaskan, terinspirasi dari mainan kesayangan Rayyanza Malik Ahmad atau Cipung anak Raffi Ahmad

Maxdecal menggunakan produk spesial 9600 Series untuk membalut mobil ini. Seri ini memiliki berbagai keunggulan seperti teknologi PET bubble free, permukaan yang halus, dan dapat dipoles layaknya cat asli.

IMX 2024 kali ini digelardi CE BSD City Hall 9-10, Tangerang pada 4-6 Oktober 2024. Tahun ini, IMX akan memamerkan ratusan mobil modifikasi tak hanya dari Indonesia tapi juga luar negeri. Salah satunya adalah Maxdecal yang menyuguhkan salah satu karya terbaiknya, yaitu “Mobil Cipung”.

Tim Research & Development Maxdecal, Nofian Hendra mengatakan pihakanya menampilkan sebuah Wuling Binguo EV hasil modifikasi yang terinspirasi dari mobil mainan milik putra Raffi Ahmad, yaitu Rayyanza Malik Ahmad yang lebih akrab dipanggil Cipung.

“Mobil ini merupakan hasil kolaborasi dari Maxdecal dan Cipung yang akan menjadi mobil super giveaway di ajang IMX 2024, sekaligus menjadi showcase dari produk-produk terbaik yang dimiliki oleh Maxdecal,” ujar Nofian dalam konferensi pers, di ICE BSD, Tangerang, Jumat (4/10/2024).

Nofian menjelaskan Mobil Cipung ini menggunakan produk spesial dari Maxdecal 9600 Series yaitu Rayyanza Special Edition. Lapisan sticker spesial yang membalut Mobil Cipung ini pada prinsipnya adalah sebuah Maxdecal 9600 Series dengan warna khusus yang terpilih.

Maxdecal 9600 Series ini memiliki teknologi-teknologi unggulan sebagaimana sticker series Maxdecal sebelumnya, antara lain dengan teknologi PET bubble free.

“Maxdecal 9600 series memiliki keunggulan zero orange peel surface atau permukaannya yang halus karena menggunakan material PET Liner khusus dari Jerman,” jelasnya.
 

 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network