JAKARTA, iNewsSerpong.id - Pada pembukaan perdagangan hari ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat di 6.895 pada perdagangan Selasa, (8/3/2022).
IHSG bergerak di atas level penutupan kemarin sebesar 36,80 poin atau 0,54% di level 6.905. Pada pembukaan awal, terdapat 158 saham menguat, 133 saham melemah, dan 211 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp1,03 triliun dari 735,58 juta lembar saham yang diperdagangkan.
Menyusul IHSG, indeks LQ45 naik 0,95% ke 998,32, indeks JII menguat 0,82% ke 589,23, indeks IDX30 menanjak 1,09% ke 536,41, dan indeks MNC36 tumbuh 1,27% ke 336,06. Dari sisi sektoral, indeks yang menguat antara lain bahan baku 2,57%, properti 0,35%, nonsiklikal 0,38%, infrastruktur 0,71%, dan industri 1,97%.
Sementara yang melemah yaitu keuangan -0,54%, kesehatan -0,52%, teknologi -1,27%, siklikal -0,28%, dan transportasi -0,42%. Kendati market korek, investor asing terpantau melakukan net-buy secara akumulatif sebesar Rp182,50 miliar di awal pembukaan. Net buy asing terhadap sejumlah emiten big caps di pasar reguler antara lain PT Astra International Tbk (ASII) Rp192,7 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp15,5 miliar, dan PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp5,4 miliar.
Sementara penjualan asing di pasar reguler yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp23,6 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp5,6 miliar, dan PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) Rp2,5 miliar. Baca Juga: IHSG Diprediksi Lanjutkan Penguatan Saham-saham yang masuk top gainers, yaitu PT Vale Indonesia Tbk (INCO) melejit 12,70% di Rp6.875, PT Central Omega Resources Tbk (DKFT) tumbuh 10,74% di Rp165, dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) melesat 10,28% di Rp3.110.
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, saham PT Wahana Inti Makmur Tbk (NASI) anjlok -6,81% di Rp356, PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG) terpuruk -6,56% di Rp855, dan PT Red Planet Indonesia Tbk (PSKT) tertekan -6,25% di Rp90. Lihat Juga: Ini 3 Tips Jitu Pilah dan Pilih Saham IPO dari MNC Sekuritas (*)
Editor : A.R Bacho
Artikel Terkait