Koordinasi Intensif dengan Otoritas
Menindaklanjuti insiden mencekam tersebut, Kemlu RI melalui KBRI Yaounde langsung bergerak cepat.
Koordinasi intensif dilakukan dengan otoritas Gabon, perusahaan kapal, serta pihak terkait guna mempercepat upaya pembebasan para korban.
Selain fokus pada penyelamatan, Kemlu juga memastikan kondisi kesehatan para WNI terus dipantau dan hak-hak ketenagakerjaan mereka serta keluarga tetap dipenuhi.
Pemerintah menegaskan, penanganan kasus ini akan terus dikawal hingga seluruh WNI kembali dengan selamat. (*)
Editor : Syahrir Rasyid
