Saat ini kepemilikan saham terbesar PT Rohartindo Nusantara Luas Tbk secara mayoritas adalah PT Rohartindo Maju Perkasa sebanyak 95,12%, Ronald Hartono Tan sebesar 4,39% dan Tan Ngo Moy sebesar 0,49%. Setelah IPO, komposisi kepemilikan saham akan berubah menjadi PT Rohartindo Maju Perkasa sebesar 76,10%, Ronald Hartono Tan 3,51%, Tan Ngo Moy 0,39% dan Masyarakat sebesar 20%.
Sedangkan komposisi kepemilikan saham akan berubah setelah pelaksanaan Waran Seri I menjadi PT Rohartindo sebesar 69,18%, Ronald Hartono Tan 3,16%, Tan Ngo Moy 0,35%, Masyarakat 18,81% dan Pemegang Waran Seri I sebanyak 9,09%.
Jadwal Penawaran awal akan berlangsung pada 19-26 Juli 2022, dengan tanggal perkiraan efektif pada 29 Juli 2022.
Sedangkan perkiraan masa Penawaran Umum Perdana Saham akan berlangsung pada 2-5 Agustus 2022. Jadwal selengkapnya sebagai berikut:
Perkiraan tanggal penjatahan: 5 Agustus 2022.
Perkiraan Tanggal Distribusi Saham Secara Elektronik: 8 Agustus 2022
Perkiraan Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia: 9 Agustus 2022
Masa Perdagangan Waran Seri I- Pasar Reguler dan Negosiasi: 9 Agustus 2022-6 Agustus 2024
Periode Pelaksanaan Waran Seri I: 8 Februari 2023 - 8 Agustus 2024
Editor : A.R Bacho