get app
inews
Aa Text
Read Next : TRIV Listing 300+ Koin Baru, Pilih Kripto Potensial Berdasarkan Sector Performance  

Token Kripto Indonesia Segera Masuk Bursa Eropa

Rabu, 03 November 2021 | 07:05 WIB
header img
Token kripto games buatan anak bangsa yang digagas Steven Taslim siap listing di bursa Eropa. (Foto : Ist)

BANDUNG, iNews.id - Token kripto games buatan anak bangsa yang digagas  Steven Taslim bersama sejumlah temannya siap listing di bursa Eropa. Eshark (ESHK) demikian nama token kripto lokal itu dibangun dalam jaringan Binance Blockchain BEP-20. Kedepan, ESHK akan melengkapi ekosistem di sektor industri gaming dan esports global sebagai alat transaksi dan aset digital. 

CEO Eshark Token Steven Taslim mengatakan, Eshark akan listing di bursa kripto WhiteBIT di Eropa. Alasannya memilih listing di WhiteBIT karena memiliki kapitalisasi pasar yang besar.  "Ada banyak penawaran dari crypto exchange kepada ESHK, salah satunya dari WhiteBIT. Dan mengapa kita memilih WhiteBIT untuk listing pertama kali karena WhiteBIT memiliki volume market cap yang tinggi," kata Steven dalam keterangannya, Selasa (2/11/2021). 

Dia menjelaskan, alasan lain mengapa ESHK listing pertama kali di pasar luar negeri adalah untuk memenuhi persyaratan agar kripto dapat listing di pasar dalam negeri, di mana minimal kripto yang akan didaftarkan telah listing di tiga pasar kripto global. 

"November kita akan listing di dua crypto exchange, salah satunya WhiteBIT dan satu lagi pada Desember. Namun, kita belum bisa mengumumkan dua crypto exchange mana yang telah dipilih karena hak yang mengumumkannya untuk pertama kali adalah pihak exchange tersebut," ujar Steven. Dia menuturkan, Eshark akan terus menciptakan kerja sama dengan banyak influencer dan atlet eSports sebagai upaya meningkatkan brand awareness. (*) 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut