get app
inews
Aa Text
Read Next : SEVA Raih Penghargaan Marketeers Editor's Choice Award 2024 untuk Kampanye #JelasDariAwal 

Penjualan Mobil Nasional Tembus 911.000 Unit, Toyota Hadirkan New Camry dan New Camry Hybrid

Jum'at, 19 November 2021 | 16:13 WIB
header img
Penjualan otomotif nasional tumbuh, pasar sedan naik menjadi 4.200 unit hingga Oktober 2021, dari 3.700 unit pada tahun lalu. (Foto: iNews.id)

JAKARTA,iNewsSerpong.id -  Pasar otomotif nasional kembali menggeliat, tercatat sebanyak 911.000 unit terjual hingga Oktober 2021.Pasar mobil sedan juga mengalami kenaikan menjadi 4.200 unit dari 3.700 unit pada tahun lalu.  

PT Toyota-Astra Motor (TAM) mendorong sedan flaghip-nya Camry dengan teknologi rendah emisi (CO2). Ini sejalan dengan ditetapkannya Kebijakan Pajak Karbon (carbon tax), New Camry dihadirkan dalam dua pilihan mesin, yaitu mesin bensin baru berbasis teknologi Toyota New Global Architecture (TNGA) serta mesin berteknologi Hybrid Toyota generasi ke-4.

“Sebab itu, kami hadirkan New Camry V dan New Camry Hybrid yang didukung dengan layanan mobilitas untuk memberikan pengalaman bermobilitas menyenangkan dan personal menjadi bagian dari upaya mewujudkan Mobility Happiness for All,” kata President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Susumu Matsuda dalam keterangan pers di GIIAS 2021.

Mesin baru TNGA pada New Camry V berkode A25A-FKS meningkat tenaga dari 183 PS pada 6.000 rpm menjadi 204 PS pada 6.600 rpm. Tidak hanya tenaganya, torsi juga naik dari 23,9 Nm pada 4.100 rpm menjadi 24,8 Nm pada 5.000 rpm.   Meski lebih bertenaga, mesin baru pada New Camry V menghasilkan level CO2 yang rendah, yaitu 148 g/km dengan efisiensi bahan bakar yang baik yaitu 16,3 km/l (tergantung kondisi jalan dan gaya berkendara).   
 

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut