get app
inews
Aa Read Next : Agnez Mo Keren, Masuk Daftar Calon Perempuan Tercantik se-Dunia 2024

Batasi Konten Pornografi, Instagram Siapkan Fitur Anti Ketelanjangan

Senin, 26 September 2022 | 16:14 WIB
header img
Instagram siap luncurkan fitur terbaru untuk batasi konten Pornografi. FOTO/ IST

MENLO PARK, iNewsSerpong.id - Konten ketelanjangan menjadi masalah besar di media sosial . Berkaca dari situ, Instagram dilaporkan sedang berupaya menghadirkan fitur baru yang diharapkan bisa menjadi solusi dari masalah ini.

Tangkapan layar dari peneliti Alessandro Paluzzi yang ia bagikan di akun Twitternya menunjukan bahwa teknologi "Perlindungan ketelanjangan" memberi pengguna opsi untuk melihatnya atau tidak.

Dan Instagram pun telah mengkonfirmasi bahwa fitur tersebut manh sedang dalam pengembangan, mencakup foto yang mungkin berisi ketelanjangan dalam obrolan, dilansir dari The Verge, Minggu (25/9/2022).

Perusahaan induk Instagram, Meta mengatakan tujuannya menghadirkan fitur tersebut adalah untuk membantu melindungi orang dari gambar telanjang atau pesan yang tidak diminta lainnya.

Sebagai perlindungan lebih lanjut, perusahaan mengatakan tidak dapat melihat gambar itu sendiri atau membaginya dengan pihak ketiga.

"Kami bekerja sama dengan para ahli untuk memastikan fitur-fitur baru ini menjaga privasi orang, sambil memberi mereka kendali atas pesan yang mereka terima," kata seorang juru bicara.

Ia kemudian berencana untuk membagikan lebih banyak detail dalam beberapa minggu mendatang sebelum pengujian apa pun.

Untuk diketahui, fitur baru ini mirip dengan alat "Kata-Kata Tersembunyi" yang diluncurkan tahun lalu. Yang mana fitur memungkinkan pengguna untuk memfilter pesan kasar dalam permintaan DM berdasarkan kata kunci.

Editor : Syahrir Rasyid

Follow Berita iNews Serpong di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut