JAKARTA, iNewsSerpong.id - Film The House of Gucci yang dibintangi Lady Gaga segera tayang dijaringan bioskop XXI pada 17 Desember 2021. Film ini genre drama yang disutradarai Ridley Scott dan dan ditulis Becky Johnston, Roberto Bentivegna, serta Sara Gay Forden.
Film House of Gucci terinspirasi kerajaan keluarga di belakang rumah mode Italia Gucci. Patrizia Reggiani (Lady Gaga), orang yang memiliki latar keluarga sederhana, menikah dengan Maurizio Gucci (Adam Driver), salah satu anggota keluarga Gucci.
Seiring waktu, ambisi Patrizia mulai tak terkendali. Menginginkan warisan keluarga dan memicu pengkhianatan hingga kehidupannya perlahan hancur berantakan yang berujung pada aksi balas dendam.
Tim iNews.id berkesempatan menyaksikan screening House of Gucci di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada 9 Desember 2021 malam. Di film berdurasi sekitar 2,5 jam ini, karakter Lady Gaga sebagai Patrizia Reggiani menjadi poin utama yang menarik.
Kisah Patrizia sebagai dalang dari pembunuhan sang suami, Maurizio Gucci alias sang pewaris merek fashion ternama Gucci, tentu sudah diketahui secara luas. Namun, Gaga kembali membangkitkan karakter nyata itu melalui aktingnya.
Editor : Syahrir Rasyid