JAKARTA, iNewsSerpong.id - Bandung selalu menarik perhatian dan menjadi salah satu destinasi wisata favorit masyarakat, khususnya warga Jakarta.
Selain jarak tempuhnya dari Jakarta yang tidak terlalu jauh, cukup banyak moda transportasi yang bisa digunakan.
Salah satu moda transportasi favorit ke kota Kembang adalah kereta api. Namun, sebagian orang menilai harga tiket kereta api mahal.
Kereta Api Lokal
Harga tiket kereta api mahal? Ada solusinya yakni pakai kereta api lokal, biayanya tak lebih dari Rp 20 ribu.
Harus dipahami bahwa kereta lokal memiliki perbedaan dengan kereta antarkota, yakni berhenti di setiap stasiun dan perjalanannya tergolong lebih lambat.
Untuk naik kereta dari Jakarta ke Bandung dengan harga tiket yang murah, mulai menyusun jadwal kaberangkatan kereta api lokal yang transit di dua kota, yaitu Bekasi dan Purwakarta.
Berikut Rute dan Jadwal Perjalanan
1. Perjalanan pertama, menggunakan KRL menuju Cikarang. Tarif ke Stasiun Cikarang adalah Rp5.000 dengan waktu tempuh 1,5 jam.
Pemesanan tiketnya bisa langsung ketika sampai di stasiun commuter line.
2. Perjalanan dilanjutkan dengan kereta api menuju Stasiun Purwakarta. Naik kereta api lokal Walahar Expres, harganya hanya Rp5.000.
Pilihan jadwal keberangkatan adalah 05:45, 07:00, 11:20, 13:05, dan 18:45 WIB. Durasi perjalanan sekitar 1 jam seperempat.
3. Dan, naik KA Garut Cibatuan dari Stasiun Purwakarta langsung ke Stasiun Bandung. Harga tiket kereta ini adalah Rp8.000.
Untuk keberangkatannya hanya ada pukul 04:10 dan 16:15 WIB, dengan durasi perjalanan sekitar 2 jam 45 menit.
Editor : Syahrir Rasyid