get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Temukan 20 Kg Sabu, Gerebek Kontrakan di Tangerang

Pengusaha Batubara Terjerat Kasus Dugaan Penipuan Rp4,35 Miliar Dilaporkan ke Polda Metro

Selasa, 21 Februari 2023 | 15:59 WIB
header img
Pembayaran memakai cek kosong. Foto: Ilustrasi

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Pengusaha tambang batubara inisial IS terjerat kasus dugaan penipuan dan penggelapan dana jual beli batubara senilai Rp4,35 miliar. 

Tiga lembar ceknya ditolak bank, dan bukti transfer Rp2,2 miliar yang diserahkannya diduga palsu.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Guntur Firdaus, dari Legal PT BPG. Dia mengatakan kliennya  mendapatkan kiriman foto bukti transfer dengan nilai sejumlah Rp2,2 miliar dari pengirim IS pada 6 Februari 2023, pukul 15.09 WIB. IS memang punya kewajiban mengembalikan dana jual beli batubara senilai Rp4,35 miliar kepada PT BPG.

Masalahnya, setelah dicek pada hari itu dan juga keesokan harinya, tidak ada dana sejumlah itu dari pengirim IS yang masuk ke  PT BPG. Bukti transfer tersebut diduga palsu atau hasil editan. 

Padahal, pada awal Februari 2023, IS menyatakan akan mengembalikan dana PT BPG sebesar Rp2,5 miliar sampai Rp3 miliar dari total Rp 4,35 miliar. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut