"Hindari paparan sinar matahari yang terik secara langsung dalam waktu yang lama, kelola stress, jangan terlalu lelah, konsumsi makanan bergizi, air putih dan tidur cukup serta hindari kafein berlebihan, alkohol, dan rokok. Dalam beberapa kasus migren, cokelat pun dapat menjadi pencetus, sehingga sebaiknya dihindari. Ini adalah tips-tips menghindari timbulnya sakit kepala", ungkap Maria mengingatkan.
Adapun menjaga pola hidup sehat inilah yang akan membantu dalam menghindari keluhan sakit kepala, apalagi yang berkepanjangan, karena penanganan sakit kepala tidak hanya berupa obat-obatan, namun juga menjaga lifestyle", pungkas dr. Maria Ardelia Purwaningrum, Sp.S., dari Siloam Hospital Mampang, Jakarta Selatan yang jadwal prakteknya juga dapat dilihat di aplikasi MySiloam.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta